-->

Debat Publik KIP Aceh Tamiang, Armia Pahmi - Ismail : Pertajam Visi Misi dan Angkat Kesetaraan Gender

25 November, 2024, 14.14 WIB Last Updated 2024-11-25T08:56:47Z

LINTAS ATJEH | ACEH TAMIANG - Calon Bupati dan Wakil Bupati Armia Pahmi-Ismail mengatakan akan membuka lapangan pekerjaan seluas luasnya, memberikan kredit lunak bagi pelaku UMKM dan mendatangkan banyak investor untuk membangun Kabupaten Aceh Tamiang.


Hal itu disampaikan oleh Armia Pahmi-Ismail saat Debat Publik, Calon Bupati dan Wakil Bupati yang diadakan Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Aceh Tamiang, Selasa, 19 November 2024 malam.


Pantauan di lokasi, acara tersebut berlangsung meriah, aman dan terkendali dibawah pengawalan ketat pihak kepolisian.


"Insya Allah kedepannya kami akan memberikan sport untuk UMKM dengan memberikan kredit lunak dan akan membuka lapangan kerja seluas luasnya juga mendatangkan banyak investor," ujar Armia Pahmi, yang disambut tepuk tangan ratusan pengunjung debat publik.


Menurut Armia Pahmi, dalam bidang ekonomi, pemimpin itu wajib mensejahterakan rakyatnya dengan salah satu cara membuka lapangan pekerjaan, hingga memberikan support kepada pelaku usaha.


Selain itu dalam bidang kesehatan, Calon Wakil Bupati Ismail menyebutkan pelayanan bagi masyarakat masih kurang maksimal, itu disebabkan karena infrastruktur di rumah sakit umum daerah (RSUD) belum memadai atau mencukupi.


Oleh sebab itu, jika dirinya dan Armia Pahmi terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang akan melengkapi kekurangan yang ada.


"Kita akan berupaya melengkapi semua nya, seperti alat-alat kesehatan dan juga obat obatan, tak hanya itu saja dikarenakan masih minimnya dokter spesialis dan juga yang perlu digaris bawahi keahlian dan kedisiplinan tenaga medis harus ditingkatkan jangan nantinya karena hal itu pelayanan kesehatan untuk masyarakat menjadi terganggu," ucap Ismail.


TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM 


Sementara untuk kesetaraan gender, Ismail melanjutkan akan memberikan peluang yang sama bagi pria dan wanita.


"Misalnya gini, kalau ada pemilihan kepala dinas kita akan berikan peluang yang sama untuk pria dan wanita untuk bersaing tanpa memandang gender," katanya.


Terkait menambahkan pendapatan daerah (PAD), kata Armia Pahmi, akan berupaya semaksimal mungkin untuk mendapatkan penambahan PAD dengan cara melihat peluang peluang yang ada.


"Kedepannya kita akan berupaya mengelola sumur minyak tua di Aceh Tamiang dengan sebaik-baiknya, dengan cara mengajak anggota dewan serta para tokoh untuk melakukan studi banding seperti ke Provinsi Riau juga Kalimantan Timur, dimana nantinya insya Allah kedepannya sumur tua di Aceh Tamiang bisa menghasilkan PAD," terang Armia.


Dalam closing statement, Armia Pahmi-Ismail berjanji bila terpilih akan menggandeng para akademisi, lembaga dan semua tokoh untuk membangun Aceh Tamiang.


"Kami ucapkan terima kasih bagi seluruhnya, baik itu KIP, Panwaslih dan lainnya," kata Armia, menutup dengan pantun. "Jalan-jalan kekarang baru, mohon doa, mohon retus, pilih lah kami nomor satu," 


Ismail juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menciptakan pilkada damai dan bersama-sama membangun Kabupaten Aceh Tamiang.[ZF]

Komentar

Tampilkan

Terkini