Pelaksanaan tasyakuran angkatan ke-9 tersebut, berlangsung di Gedung Dakwah Muhammadiyah Abdya, Selasa (11/6/2024).
Dalam kesempatan itu, Kepala MI Muhammadiyah Abdya, Ustad Mukti Kamal mengatakan, ada 55 siswa-siswi yang mengikuti tasyakuran tahfiz angkatan ke 9.
"Jadi, acara tasyakuran atau wisuda Tahfidz yang kita laksanakan ini, sebagai bentuk apresiasi kami untuk para tahfidz pemula, yang di ikut oleh siswa-siswi kelas 6," sebut Robi.
Mukti merincikan, dari 55 siswa-siswi yang mengikuti tasyakuran tersebut. Diantaranya, 1 orang merupakan penghafal 4 juz, penghafal 2 juz sebanyak 5 orang, kemudian penghafal 1 juz ada 44 orang.
TERIMAKASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM
"Jadi 5 orang lagi belum menuntaskan hafalannya, kami selaku pengurus, memohon maaf jika selama proses pembelajaran masih banyak kekurangan," ujar Muhti
Mudah-mudahan, lanjutnya, amal dan ilmu yang sudah di amalkan oleh para siswa tersebut yang berikan selama ini oleh guru, semoga menjadi keberkahan untuk peserta didik untuk generasi mendatang.
Sementara itu, Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Abdya, melalui Ramli Bahar, mengucapkan selamat kepada siswa-siswi yang sudah menyelesaikan pendidikannya tingkat dasar.
"MI Muhammadiyah Abdya ini sudah banyak melahirkan tahfidz dari tahun ke tahun. Alhamdulillah, hari ini kita kembali melepas 55 tahfidz," sebutnya.
Ia berharap, MI Muhammadiyah terus melakukan upaya-upaya untuk kemajuan sekolah tersebut, dengan cara melakukan kerjasama dengan stakeholder demi memajukan pendidikan di Abdya khususnya.[Ak]