LINTAS ATJEH | JAKARTA - Tindakan pembiaran yang terus menerus dilakukan Eropa dan Amerika terhadap kekejaman Israel di Jalur Gaza, memungkinkan tingkat kematian dan kekerasan terus meningkat.
Hal itu dikatakan Tarmizi Age, Mantan Aktvis Aceh di Denmark, kepada media ini, Jum'at (10/05/2024).
Mantan Ketua Komite Monitoring Perdamaian dan Demokrasi (KMPD) Perwakilan Aceh di Eropa tersebut meminta negara-negara Eropa dan Amerika segera menghentikan kebrutalan Israel di Palestina.
TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM
"Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu benar-benar sangat tidak manusiawi, ada pemimpin negara yang dibiarkan hidup diatas penderitaan bangsa lain. Netanyahu harus diadili dan diasingkan," ungkapnya.
Dunia Arab dan Timur Tengah, lanjut dia, sudah saatnya bersatu melawan tragedi kemanusian yang menimpa bangsa Palestina.
"Perdamaian dan keadilan adalah solusi terbaik dalam setiap penyelesaian konflik," ujar lelaki yang akrab dipanggil Mukarram ini.
"Peran Indonesia juga cukup penting dalam menghentikan konflik yang berkepanjangan di sana," pungkas Tarmizi Age.[*/Red]