-->

Imam Chik Gampong Panton Luas Tepung Tawari Sanggar Seni Putroe Sigunca Meuh

05 November, 2023, 01.39 WIB Last Updated 2023-11-04T18:39:17Z
LINTAS ATJEH | ACEH SELATAN - Anak-anak Seni Tari Putroe Sigunca Meuh SMP Neheri 3 Sawang Kabupaten Aceh Selatan  ditepung tawari (peusijuk) oleh Tgk Imum Gampong Pantan Luas Kecamatan Sawang dan Kepala SMP Negeri 3 Sawang, Kechik , Komite Sekolah dan Perwakilan dari wali siswa. 

Pada acara tepung tawar itu anak-anak sangat antusias apalagi di saksikan oleh orang tua mereka masing dan warga SMP Negeri 3 Sawang dengan suasana tambah tenang dan sejuk.

Sanggar Seni Putroe Sigunca Meuh lberdiri pada hari Jum'at, tanggal 13 Oktober2023. Mereka dilatih oleh Devi Maulida atau sering di panggil Cut dek mereka dididik sejak tgl 13 okteber 2023 tepatnya tgl 25 oktober 2023 sanggar tersebut menyambut kedatangan Buk Bunda Paud Aceh Selatan Buk Pj Istri Pj Bupati Aceh selatan . 
TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM

Kebutulan kala itu di SMPN 3 Sawang ada guru Kesenian Kebutulan Buk Masruri Aida Guru PKn dan Merangkap Bunda PAUD di Gampong Sawang 1 ibuk tersebut menyampaikan bahwa di SMPN  beliua ada tari yang baru di bentuk dan udah beberapa hari sudah jalan dan dilatih oleh Cut Dek. 

Setelah mereka selesai di tepung tawari, Ketua PKK Aceh Selatan yang juga istri Pj Bupati Aceh Selatan langsung merespon  sanggar tersebut. bahwa sanggar Putroe Sigunca Meuh layak ikut eksebisi di pentas Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ke- 8 di Banda Aceh.

Anak anak sangat gembira bahwa apa yang di kerjakan oleh mereka membuahkan hasil. 
Kepala SMP Negeri 3 Sawang, Alzikri Rahmatillah S.Pd dan juga merangkap sebagai panitia PKA ke-8 pada seksi Permainan  Rakyak yang diketuai oleh Teuku Mahasibi, M.Si. 

"Alhamdulillah pada jadwal akan diturunkan Pentas Ajongan Aceh Selatan tanggal 7 November 2023 mendatang," ujar Alzikri.

Kepala SMP Negeri 3  Sawang dan guru mengharapkan agar anak- anak dapat terus melaksakan tugas yang emban oleh pelatih dapat dijalankan sebaik-baiknya.[DTR]
Komentar

Tampilkan

Terkini