-->

Keras!!! Ulama Aceh Ini Minta Panji Gumilang Ditembak Mati

19 Juni, 2023, 19.10 WIB Last Updated 2023-06-19T12:13:43Z
Ulama Aceh menyampaikan sikap tegas atas segala kontroversial Panji Gumilang.

LINTAS ATJEH | BANDA ACEH - Kecaman terhadap sejumlah kontroversial pimpinan Pondok Pesantren Al Zaytun Indramayu, Syekh Panji Gumilang, terus dilakukan ulama tanah air. Ustadz Abdul Somad, Ustaz Adi Hidayat, Buya Yahya, dan lainnya telah menyampaikan sikapnya ulah Panji Gumilang. 

Terbaru, dalam sebuah video yang viral di media sosial, bertuliskan ulama Aceh, menyampaikan sikap tegas atas segala kontroversial Panji Gumilang. Bahkan, lelaki yang sepertinya duduk di atas mimbiar sebuah masjid itu, meminta aparat kepolisian menangkap Panji Gumilang. 

Ia menyatakan, bila Panji Gumilang Indramayu sesat dan menyesatkan. Bahkan, dirinya khawatir, bila aparat kepolisian tidak bertindak, apa yang dilakukan Panji Gumilang akan menyesatkan umat Islam Indonesia. 

"Maka sesat dan menyesatkan Panji Gumilang itu. Pemimpin Zaytun di Indramayu. Wahai polisi negara, tangkapla, kalau perlu tembak mati. Gara-gara Panji Gumilang itu bisa menyesatkan umat IsIam di Indonesia," ucapnya dalam video tersebut. 

Sejumlah kontroversial terus dilontarkan Panji Gumilang. Beberapa kontroversial dinilai telah mencederai, bahkan menyesatkan. Berikut beberapa kontroversial Panji Gumilang 

1. Salat Idul Fitri dengan Shaf Campur

Panji Gumilang juga menjadi sorotan usai mencampur jamaah shalat Idul Fitri 1444 H. Pasalnya, shaf perempuan dan laki-laki dijadikan satu.

2. Cara Adzan yang Berbeda

Adzan yang berbeda dari salah satu santri di Pondok Pesantren Al-Zaytun. Dalam video yang beredar, muadzin kerap melakukan gerakan tangan yang berbeda.

Adzan juga tidak dilakukan dengan menghadap kiblat. Adzan justru dikumandangkan dengan menghadap santri.

3. Sebut Dosa Zina Bisa Ditebus dengan Uang

Panji Gumilang pernah menjadi sorotan usai Ken Setiawan menjelaskan bahwa dosa zina dapat ditebus jika memiliki uang Rp2 juta.

Ken Setiawan diketahui mengenal Pondok Pesantren Al Zaytun dan menceritakan kebijakan di dalamnya. 

TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM 

4. Ragukan Kebenaran Al Quran

Panji Gumilang mempertanyakan apakah Al Quran yang ditulis dalam bahasa Arab itu benar-benar dari Allah SWT atau bukan. Panji menilai Al Quran itu kalam atau perkataan Nabi Muhammad SAW.

5. Ragukan Allah Berbahasa Arab

Masih berkaitan dengan pernyataannya mengenai Al-Quran, Panji Gumilang menyebut tidak percaya Allah bisa menggunakan bahasa arab. Pasalnya, bagaimana Allah berbicara bahasa Arab padahal banyak umat-Nya yang berbahasa lain.

6. Sebut Indonesia Tanah Suci

Panji Gumilang menyampaikan manusia tidak perlu mati di tanah suci Mekkah. Alasannya, Indonesia juga merupakan tanah suci. Bahkan Panji mengubah lirik lagu Indonesia Raya menjadi ‘Indonesia Tanah Suci’.

7. Rencana Dirikan Pesantren Kristen

Selain itu, Panji Gumilang disorot usai menyatakan rencananya membangun pondok pesantren bagi umat Kristen. Tak hanya itu, Panji Gumilang juga berniat mendirikan gereja di dalam Pondok Pesantren Al-Zaytun.

8. Ajak Santri Nyanyi Lagu Yahudi

Tak hanya itu, Panji Gumilang juga terlihat mengenalkan ucapan salam ala Yahudi. Hal ini diketahui melalui video yang beredar.

Panji juga mengajak santri dan tamunya mengucapkan salam untuk umat Kristen. Selain itu, Panji juga melakukannya dengan cara bernyanyi.[sumeks.co]
Komentar

Tampilkan

Terkini