-->

MDTA Arrusydiyah 'Yayasan PKS TS PTPN I' Gelar Wisuda Tahfidz Qur'an Angkatan Pertama

16 Juni, 2022, 21.25 WIB Last Updated 2022-06-16T14:25:54Z

KTU PKS Tanjung Seumantoh PTPN I, Sartim, saat menyampaikan kata sambutan pada acara Wisuda Tahfidz Qur'an yang digelar Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah (MDTA) Arrusydiyah, Kamis (16/06/2022).

LINTAS ATJEH | ACEH TAMIANG - Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah (MDTA) Arrusydiyah yang berada di bawah naungan Yayasan Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Tanjung Seumantoh PTPN I menggelar acara Wisuda Tahfidz Qur'an Angkatan Pertama Tahun Ajaran 2021-2022.

Acara wisuda yang diikuti oleh 19 santriwan dan santriwati tersebut berlangsung di Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah (MDTA) Arrusydiyah, bertempat di Desa Tanjung Seumantoh, Kecamatan Karang Baru, Aceh Tamiang, Kamis (16/06/2022).
Prosesi Wisuda Tahfidz Qur'an Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah Arrusydiyah Angkatan Pertama ini mengangkat tema, "Sadarkan Anak Dengan Al-Qur'an & Muliakan Anak Dengan Ilmu", dan dihadiri para wali santri, juga Manager PKS Tanjung Seumantoh yang diwakili KTU beserta sejumlah staf lainnya.

TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM

Dalam sambutannya, Pejabat yang mewakili Manager, yakni KTU PKS Tanjung Seumantoh PTPN I, Sartim, menyambut baik dan mengapresiasi digelarnya Wisuda Tahfidz Qur'an Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah Arrusydiyah Tahun Pelajaran 2021-2022. 
"Kita berharap semoga wisuda tahfidz angkatan pertama ini menjadi awal yang baik untuk meningkatkan motivasi bagi lahirnya generasi-generasi penghafal Al-Quran pada angkatan-angkatan selanjutnya," tambahnya lagi.

"AlQur'an dapat membuat anak menjadi pribadi yang baik dan berakhlak mulia serta mampu membentengi diri mereka dari berbagai permasalahan sosial dan lingkungan yang semakin kompleks, seperti masalah narkoba dan kejahatan lainnya," demikian pungkas Sartim.
Sebelumnya, Pimpinan Yayasan TM Ilyas melaporkan bahwa saat ini santri Madrasah Diniyah Takmiliyah Awwaliyah Arrusydiyah yang berada di bawah naungan Yayasan Pabrik Kelapa Sawit (PKS) Tanjung Seumantoh PTPN I berjumlah sekitar 300 santri, yang terdiri dari 165 santri  Diniyah, 110 santri TPQ dan 25 santri Tafidz Qur'an. 

"Adapun jumlah santri Tahfidz Qur'an  yang ikut wisuda hari ini berjumlah 19 orang," demikian laporan yang disampaikan Pimpinan Yayasan TM Ilyas.[ZF]


 

Komentar

Tampilkan

Terkini