-->


Hajar Malaysia 4:1, Indonesia Melaju ke Semifinal Piala AFF

19 Desember, 2021, 22.03 WIB Last Updated 2021-12-19T15:15:09Z

Winger Timnas Indonesia Irfan Jaya merayakan gol ke gawang Malaysia pada laga Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Minggu (19/12/2021). (AFP/Roslan Rahman)

LINTAS ATJEH | SINGAPURA - Timnas Indonesia menghajar musuh bebuyutan Malaysia 4-1 pada laga Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Minggu (19/12/2021). Hasil ini membuat timnas melangkah ke semifinal.

Pasukan Shin Tae-yong tersentak gol Kogileswaran Raj pada menit ke-13. Namun, Skuat Garuda sukses membalikkan kedudukan melalui dua gol Irfan Jaya ('36, 43).

Hasil Babak I Indonesia vs Malaysia di Piala AFF 2020: Irfan Jaya 2 Gol, Skuat Garuda Ungguli Harimau Malaya

Skuat Garuda kemudian mempertegas keunggulan lewat gol Pratama Arhan ('50) dan Elkan Baggott ('82).

Indonesia kini mengungguli Malaysia. Mereka meraih kemenangan ke-40 dalam 97 pertandingan sejak pertama kali bertemu pada 1957. Sementara Malaysia berjaya 36, kali.

Khusus di Piala AFF, Indonesia kini meraih kemenangan kelima dari sembilan pertemuan melawan Malaysia.

Akselerasi Pratama Arhan berbuah tendangan pertama. Pada sepak pojok tidak lama berselang, sepak pojok Arhan memaksa kiper Malaysia blunder.

Irfan Jaya tidak membuang bola dengan sempurna. Bola dikuasai gelandang Kogileswaran Raj yang melepas tendangan jarak jauh untuk merobek gawang Indonesia. Dari Stadion Bishan, Vietnam sudah unggul atas Kamboja lewat gol Nguyen Tien Linh. Skor ini membuat Vietnam ke puncak klasemen sementara.

Pelanggaran keras Ramai Rumakiek untuk Rizal Ghazali berbuah kartu kuning pertama dari wasit.

Tekel terhadap Pratama Arhan tidak digubris wasit. Hal tersebut memancing gelombang protes dari bangku cadangan Indonesia.

TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM

Alfeandra Dewangga bermain dengan api. Dia mendorong Safawi Rasid yang berhasil melewatinya. Beruntung wasit tidak menganggapnya sebagai pelanggaran.

Timnas kesulitan memberi ancaman berarti bagi gawang Malaysia. Sementara Vietnam mempertegas keunggulan atas Kamboja berkat gol kedua Nguyen Tien Linh.

Syafiq Ahmad hampir menggandakan keunggulan Malaysia. Tidak lama berselang, Irfan Jaya membayar kesalahan dengan meneruskan umpan silang Witan Sulaeman.

Kepercayaan diri timnas bertambah. Serangan balik timnas hampir meloloskan Ezra Walian. Sementara Ramai Rumakiek terlalu bernafsu dan menghiraukan rekan setelah merebut bola dari pemain Malaysia. Tendangannya melenceng jauh.

Pratama Arhan dan Irfan Jaya, dua sosok paling menonjol di timnas, berkolaborasi untuk terciptanya gol kedua. Pratama Arhan merebut bola dan melepas bola yang diblok lawan. Bola liar kemudian dimaksimalkan Irfan Jaya untuk membuat Skuat Garuda memimpin. Babak pertama kemudian berakhir.

Babak kedua dimulai. Malaysia membuat kejutan dengan menarik Safawi Rasid dan memasukkan bek Dominic Tan. Timnas juga merubah personel dengan hadirnya Elkan Baggott menggantikan Ramai Rumakiek.

Timnas memperbesar keunggulan melalui Pratama Arhan. Dari situasi sepak pojok, dia melepas tendangan jarak jauh yang tidak mampu dihentikan kiper Malaysia.

Ezra Walian mendapat kartu kuning setelah kakinya mengenai lawan usai mengumpan bola.

Irfan Jaya melewatkan kesempatan mencetak hattrick. Rachmat Irianto merebut bola. Dia kemudian coba menembak tapi bolanya jatuh ke kaki Irfan. Namun, tendangannya masih melenceng. Sementara itu, Vietnam mencetak dua gol cepat melalui Bui Tien Dung dan Nguyen Quang Hai untuk mengungguli Kamboja 4-0.

Syafiq Ahmad merasa sudah mencetak gol bagi Malaysia. Namun, wasit menganulir karena sebelumnya terjadi pelanggaran terhadap kiper Nadeo Argawinata.

Ezra Walian yang sudah berusaha keras meski jarang mendapat bola ditarik. Masuk Kushedya Hari Yudo.

Evan Dimas masuk di sisa 15 menit pertandingan. Dia menggantikan Rachmat Irianto yang terkena cedera.

Indonesia kembali membuang kesempatan memperbesar skor. Witan Sulaeman merebut memanfaatkan kesalahan bek lawan. Dia kemudian mengirim umpan dengan kondisi lawan dalam keadaan kosong. Namun, Kushedya Hari Yudo terlambat menyambut umpannya.

Namun, dari sepak pojok setelahnya, Elkan Baggott mencetak gol perdana bagi timnas untuk mengubah skor 4-1.

Kushedya Hari Yudo dan Irfan Jaya digantikan Yabes Roni dan Hanis Sagara. Ricky Kambuaya mendapat kartu kuning usai melakukan pelanggaran. Evan Dimas kemudian hampir mencetak gol jika tendangannya tidak membentur gawang. Skor pun tidak berubah.

Indonesia (4-1-4-1): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan; Rachmat Irianto; Ramai Rumakiek, Ricky Kambuaya, Witan Sulaeman, Irfan Jaya; Ezra Walian

Malaysia (4-1-4-1): Khairul Fahmi; Rizal Ghazali, Dion Cools, Junior Eldstal, Syahmi Safari; Baddrol Bakhtiar; Safawi Rasid, Faisal Halim, Kogileswaran Raj, Arif Aiman; Syafiq Ahmad[Liputan6.com]

Komentar

Tampilkan

Terkini