-->

SMAN 2 Patra Nusa Aceh Tamiang Berikan Piagam Penghargaan Kepada 16 Siswa Hafal Al Qur'an Juz ke 30

21 November, 2021, 18.03 WIB Last Updated 2021-11-21T11:03:29Z

Para siswa-siswi SMA Negeri 2 Patra Nusa, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang (berjumlah 16 orang) yang mendapatkan piagam penghargaan dari sekolah karena mampu menyelesaikan hafalan surah-surah pendek pada juz ke 30 foto bersama dengan guru-guru pembimbing dan kepala sekolah mereka, Sabtu (20/11/2021) malam.

LINTAS ATJEH | ACEH TAMIANG - Ada banyak cara yang dilakukan sekolah demi meningkatkan semangat pelajaran dalam menghafal Al Qur’an. Seperti yang dilakukan oleh SMA Negeri 2 Patra Nusa, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang yang memberikan piagam penghargaan kepada siswa-siswi yang sudah menyelesaikan hafalan surah-surah pendek pada juz ke 30, Sabtu (20/11/2021) malam.
Pembukaan acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran yang dilantunkan oleh siswa SMAN 2 Patra Nusa, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang bernama Gibran Al Farisi, Sabtu, (20/11/2021) malam.

Adapun 16 siswa-siswi yang mendapatkan piagam penghargaan tersebut, masing-masing bernama Gibran Al Farisi kelas XI, M. Yasin kelas XI, Muhammad Kega Damuta kelas X, Daffa kelas X, Khaidir Al Musauwira kelas X, Faza Rizky Ramadhan kelas X, Habibie Bilbino kelas X, M. Muharam Sani kelas X, M. Khairul Mizan kelas X, M. Rafli Pasha kelas X, Muhammad Ikhsan, Nur Lintang Aliza kelas X, Aidha Ratu Tistenia kelas X,Ghassani Ghabrina ELS kelas X, Wan Farah Fauzana kelas X, dan Fadilla Auliandri kelas X.
Kepala Sekolah SMAN 2 Patra Nusa, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang Drs. Abdul Haris, saat menyampaikan kata sambutan dalam acara pemberian piagam penghargaan kepada 16 siswa/i yang sudah mampu menghafal Al Qur'an pada juz ke 30, Sabtu (20/11/2021) malam.

Kepala Sekolah SMA Negeri Patra Nusa, Kecamatan Manyak Payed, Aceh Tamiang Drs Abdul Haris dalam sambutannya, terlebih dahulu menyampaikan ucapan selamat kepada siswa dan siswi yang sudah mampu menyelesaikan hafalan surah-surah pendek pada juz ke 30, dan pihak sekolah akan memberikan piagam penghargaan.

TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM

"Selamat kepada para ananda yang telah hafal juz ke 30. Semoga ke depan semakin terus ditingkatkan hapalan ayat Al-Quran minimal bisa mencapai 6 juz. Sekolah sengaja memberikan piagam penghargaan kepada para ananda yang sudah menyelesaikan hafalan surah-surah pendek pada juz ke 30 bertujuan akan dapat memotivasi untuk menambah hafalannya, dan  selain itu untuk mmeberikan semangat kepada ananda-ananda yang lainnya agar rajin menghafal Al Qur'an, ungkap Abdul Haris.
Salah seorang siswa yang hafal juz ke 30, Muhammad Kega Damuta didampingi oleh kedua orang tuanya saat mendapatkan piagam penghargaan yang diserahkan oleh Kepala Sekolah SMAN 2 Patra Nusa Drs Abdul Haris, Sabtu, (20/11/2021) malam.

"Bagi ananda-ananda yang lain teruslah berusaha untuk menjadi lebih baik lagi, untuk kehidupan sekarang maupun akan datang," paparnya.
Muhammad Kega Damuta saat disulangi pulut kuning oleh ibundanya

Dalam kesempatan tersebut, pihak sekolah sengaja meminta kepada setiap orang tua/wali siswa-siswi yang mendapat piagam penghargaan karena mampu menyelesaikan hafalan surah-surah pendek pada juz ke 30 untuk maju ke depan untuk menyuapin pulut kuning kepada anak mereka masing-masing.[SN]


 

Komentar

Tampilkan

Terkini