Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan tersebut berlansung di Aula Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Abdya, Jum”at (21/10/2021).
Salman Alfarisi dalam dalam sambutannya mengatakan, pemberhentian dan pengangkatan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dalam jabatan pengawas dilingkungan Pemerintahan Kabupaten Abdya, berdasarkan suarat keputusan Bupati, Nomor BKPSDM.821.24/500/2021.
“Keputusan ini berlaku sejak tanggal pelantikan, dengan ketentuan bahwa apa bila dikemudian hari ternyata mendapat kekeliruan dalam penetapan ini, akan diadakan perbaikan kembali sebagaimana mestinya,’ jelasnya.
TERIMA KASIH SUDAH MEMBACA LINTASATJEH.COM
Ucapan selamat juga disampaikan Salman kepada pegawai yang telah dipercai oleh pimpinan untuk menduduki jabatan baru.
“Semoga dijabatan baru ini bisa bekerja dengan baik lagi, dan bisa menjaga kepercayaan, juga menjaga integritas dan loyalitas kepada pimpinan, Dalam rangka mensukseskan tugas-tugas yang diberikan sesuai dengan fungsi masing-masing,” harap Salman.
Dia juga bepesan, kepada pegawai yang baru dilantik agar tetap menjaga integritas, dan menjaga semagat.
“Mungkin bapak/ibu bisa menilai kami, awalnya kami juga bawahan. Mualai dari staf, kasi, kabit, dan sebagainya, itu adalah bagian dari proses. Allah yang menentukan itu semua, kita hanya berusaha, bekerja dan berdoa,” pasannya.
“Seandainya bapak dan ibu meninggalkan tugas yang telah diamanahkan, setidaknya ada rasa kekosongan dari rekan-rekan baik atasan maupun bawahan, dan kami sangat berharap. Jangan menjadi beban bagi pimpinan atau bawahan bapak ibu sekalian,” tutup Salman.[WA]