LINTAS ATJEH | ACEH TAMIANG - Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang melalui Bagian Kesejahteraan dan Keistimewaan Aceh Sekretariat Daerah telah memverifikasi berkas permohonan bantuan beasiswa bagi mahasiswa yang berdomisili dalam wilayah Kabupaten Aceh Tamiang Tahun 2021 sebanyak 908 (sembilan ratus delapan ) orang, dari Strata 1, Strata 2, D IV dan D III.
Demi kelancaran proses pencairan dana beasiswa diharapkan kepada para calon penerima beasiswa, untuk memeriksa kembali kesesuaian nama, nim, alamat dan nomor rekening bank, sekaligus membawa materai 10.000 ribu sebanyak 1 (satu) lembar.
TERIMA KASIH TELAH MEMBACA LINTASATJEH.COM
Untuk memeriksa kesesuaian tersebut, para calon penerima beasiswa agar mendaftar ulang ke Bagian Kesejahteraan dan Keistimewaan Aceh Sekretariat Daerah, mulai dari tanggal 14 s.d 28 Juni 2021, dari jam 08.15 s.d 12.00 WIB, dilanjutkan 14.00 s.d 16.30 WIB.[*/Red]