-->

[Puisi]: Munajatku di Malam Nuzulul Qur'an

28 April, 2021, 23.22 WIB Last Updated 2021-04-28T22:44:31Z


Munajatku di Malam Nuzulul Qur'an
Oleh: Fikri

Ini malam, pernah Kau nyalakan cahaya dalam gelapnya
hingga pancarannya melebur dalam pembuluh manusia
hanya saja, kini tak terang.....

Ini malam, pernah Kau turunkan tangga menuju surga
hingga jiwa-jiwa sanggup memanjatnya
hanya saja, kini t’lah runtuh.....

Dari itu, aku bermunajat di kemuliaan Nuzulul Qur’an
turunkan Furqan baru, karena yang dulu sudah usang

Usang! Ya, usang!
Surat-suratnya penuh bercak noda keringat, liur, dan air mata
Ayat-ayatnya penuh bekas dosa, darah, mani, juga air mata

Lembaran-lembarannya lusuh, pernah disentuh tangan-tangan kotor berpeluh.....

Sementara rayap-rayap, makin asyik berjamaah, menelannya mentah-mentah
pelan tapi pasti, ia akan tersisa sampulnya saja

Atas nama keberkahan Ramadhan kutetapkan pengharapan
akan datangnya Alquran baru dalam akal dan kalbu

Aamiin…
Komentar

Tampilkan

Terkini