-->


Bupati Mursil Serahkan Bantuan Sembako Kepada Kelompok UPPKS dan Pos Yandu

05 Desember, 2020, 03.15 WIB Last Updated 2020-12-06T03:17:29Z

LINTAS ATJEH | ACEH TAMIANG - Bupati Aceh Tamiang H. Mursil, SH, M.Kn menyerahkan bantuan sembako secara simbolis kepada Kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera (UPPKS) dan Kelompok Posyandu dalam lingkup Kecamatan Kota Kualasimpang.

Acara berlangsung di Kantor Penyuluhan Keluarga Berencana Kota Kualasimpang, Kamis (03/12/2020).

Berdasarkan informasi yang dihimpun LintasAtjeh.com, ada sebanyak 6 (enam) orang dari kelompok UPPKS menerima bantuan sembako berupa beras, ikan sarden, minyak,susu, dan mie instan, sementara 5 (lima) kelompok Pos Yandu menerima bantuan sembako berupa beras, kacang hijau, telur, susu, dan gula.

Saat kegiatan tersebut berlangsung, Bupati Aceh Tamiang menyampaikan ucapan terima kasih kepada rekan-rekan kelompok UPPKS dan para kader Posyandu yang selama ini telah aktif dan bekerjasama membantu mensukseskan program yang ada di masing-masing kampung serta membantu menjaga angka kelahiran. 

"Meski kita sedang dalam pandemi Covid-19, sambungnya kita tetap harus memantau tumbuh kembang bayi dan balitanya agar mencipatkan bayi sehat dan aktif," ungkap Bupati Mursil 

Pada kesempatan itu Kasie Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Hariyono, S.Sos, M.I.Kom, turut memberi keterangan kepada Tim Humas Setdakab Aceh Tamiang bahwa penerima hibah bantuan sembako tersebut yang berjumlah sebanyak 6 (enam) orang berasal dari Kampung Perdamaian dari Kelompok Lestari bersama, sementara 5 (lima) kelompok Posyandu yang menerima yaitu berasal dari beberapa kampung yang ada di Kecamatan Kota Kualasimpang.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala DPMKPP dan KB Mix Donal, SH, Camat Kota Kualasimpang Aulia Azhari, S.STP, serta pengurus UPPKS dan Posyandu dan tamu undangan lainnya. [*/Red]

Komentar

Tampilkan

Terkini