LINTAS ATJEH | ACEH SELATAN - Ketua TP-PKK Aceh Selatan Ny.Kailida Amran, S.Pdi, menyerahkan bantuan Zakat, Infak Sedekah (ZIS) senif fakir miskin dan bantuan rehab rumah fakir dan miskin dan lansia di Kecamatan Bakongan Raya, Senin (20/07/2020).
Penyerahan secara simbolis itu dilakukan langsung oleh Ny.Kailida Amran dan Kepala Baitul Mal Aceh Selatan Tgk. H. Ahmad Ibrahim BA serta didampingi Camat dan Unsur Muspika Bakongan Raya, Ketua PKK kecamatan Bakongan Raya.
Ny.Kailida Amran berpesan, kepada para wanita lansia agar menjaga kesehatan dan dapat memanfaatkan bantuan dari Baitul Mal Aceh Selatan tersebut sebaik-baiknya.
“Semoga bantuan ini dapat ibu pergunakan sebaik-baiknya dan bermanfaat,” ucapnya.
Sementara Kepala Baitul Mal Aceh Selatan Tgk.H. Ahmad Ibrahim BA, mengatakan bantuan tersebut merupakan program Baitul Mal Aceh Selatan dengan nama program kegiatan bantuan fakir uzur seumur hidup serta rehab rumah fakir dan miskin dari sumber dana zakat tahun 2019, untuk tahun anggaran 2020.
“Sebanyak 29 warga dalam Kecamatan Bakongan Raya menjadi penerima bantuan fakir uzur seumur hidup dan 3 warga diverikasi Baitul Mal untuk mendapatkan bantuan rehab rumah fakir dan miskin,” jelasnya.
Dia menyebutkan, bahwa kegiatan penyerahan bantuan secara simbolis ini dilakukan, sebagai wadah atau jembatan silaturahmi kepala pemerintah daerah dengan masyarakat.
"Juga sekaligus untuk dapat meninjau langsung kondisi kondisi mustahik yang menerima bantuan dari Baitul Mal yang bersumber dari zakat, yang sebagian besar dari para ASN di Aceh Selatan," pungkasnya.[*/Red]