-->

Bersepeda, Perbakad Kodam IM Ajak Warga Lawan Covid-19

12 April, 2020, 14.35 WIB Last Updated 2020-04-12T07:35:51Z
LINTAS ATJEH | BANDA ACEH - Ketua Umum Perbakad Kodam Iskandar Muda, Brigjen TNI Ahmad Daniel Chardien, S.E, M.Si, Minggu pagi (12/04/2020), melakukan kegiatan olahraga bersepeda bersama Anggota Perbakad Kodam IM dan warga. Pada kesempatan ini, ia menyampaikan tentang pentingnya menjaga kebugaran agar tetap sehat dan mengikuti anjuran pemerintah dalam melawan wabah Virus Covid-19. 

"Jangan berkumpul ditempat keramaian untuk memutus mata rantai Virus Covid-19 dan tetap menjaga pola hidup serta makan teratur agar tetap sehat," ujarnya.

Dalam kegiatan bersepeda tersebut juga turut didampingi Ketua Harian Perbakad Kodam Iskandar Muda, Panglima Yatim Rafiq dan para Staf Kasdam IM. 

Adapun route bersepeda di seputaran Kota Banda Aceh. Dimulai dari titik start pada pukul 07.00 WIB dari kediaman Kasdam Iskandar Muda. Kemudian mengelilingi kota dan kembali ke rumah dinas Kasdam IM sekitar pukul 11.00  WIB dengan menempuh jarak sekitar 25 km. 

Kegiatan ini juga sebagai bentuk solidaritas semangat kebersamaan dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan 1441 H.[PYR]
Komentar

Tampilkan

Terkini