-->

Empat Gampong Tercepat Cairkan Anggaran Tahap Dua 

27 Juli, 2019, 16.11 WIB Last Updated 2019-07-27T12:45:55Z
IST
ABDYA - Empat dari 152 Gampong di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) menjadi yang tercepat menyelesaikan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ), baik tahap pertama tahun 2019 maupun laporan tahap ketiga tahun 2018. 

Informasi yang dihimpun LintasAtjeh.com, dari pihak Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Pengendalian Penduduk dan Pemberdayaan Perempuan (DPMP4), Ruslan, Jum'at (26/07/2019) menyebutkan, sampai hari ini baru empat Gampong yang telah menyelesaikan LPJ tahap satu dan tahap ketiga 2018 sehingga anggaran tahap kedua 2019 sudah bisa dicairkan. 

Padahal, lanjutnya, jauh-jauh hari sudah diberitabukan bahwa laporan pertanggungjawaban tahap pertama tahun 2019 dan laporan pertanggungjawaban tahap ketiga tahun 2018 sudah bisa dipersiapkan sebagai syarat mendapatkan anggaran dana desa tahap kedua tahun 2019. 

"Kita sudah beritahu pada semua Keuchik dan awak media juga sudah membantu mengabarkan tentang hal tersebut," jelas Ruslan.

Adapun keempat gampong yang telah menyelesaikan laporan pertanggungjawaban kedua tahap tersebut tiga diantaranya dari Kecamatan Kuala Bate, Kota Bahagia, Lama Tuha, Keude Baro dan Satu dari Kecamatan Babahrot Teladan Jaya. 

Ia juga berharap, kepada semua keuchik dan aparatur gampong dapat menyelesaikan laporan pertanggungjawabannya pada akhir Juli karena itu merupakan syarat mutlak pencairan dana selanjutnya agar kegiatan yang telah diprogramkan dapat dikerjakan maksimal. 

"Kami hanya bisa berharap selanjutnya menjadi tanggungjawab keuchik dan aparatur gampong, mau cepat selesai LPJ," demikian katanya.[Adi S]
Komentar

Tampilkan

Terkini