SOLO - Dewan Syari'ah Kota Surakarta bersama elemen-elemen Surakarta diantaranya AMM, IMM Karanganyar, PESONA dan PA 212 akan menggelar aksi damai.
Berdasarkan informasi yang diterima redaksi, Sabtu (01/06/2019), aksi damai akan dilaksanakan di depan Mapolresta Surakarta bertajuk "Solidaritas & Doa untuk Tokoh-tokoh Nasional yang ditahan".
Aksi akan dilaksanakan pada Hari Minggu, 02 Juni 2019 sekira pukul 15.00 WIB. Aksi akan diikuti sekitar 100 orang dan langsung dipimpin Ustadz Edi Lukito sebagai korlap.