-->


Koramil Lamno Bantu Pencarian Korban Tenggelam di Kuala Daya  

29 April, 2019, 15.26 WIB Last Updated 2019-04-29T08:26:26Z
ACEH JAYA - Personil TNI dari Koramil 01/Lamno Kodim 0114/Aceh Jaya bergabung bersama Basarnas, BPBK serta  SAR lainnya melakuakan pencarian korban tenggelam di Kuala Daya Desa Gle Jong Kecamatan Jaya, Aceh Jaya. 

Sebagaimana diketahui salah satu santri Dayah BUDI Lamno bernama Muhammad Ridha (25) tenggelam saat memancing bersama rekannya pada Sabtu sore (27/04/2019).

Adapun kronologisnya, ketika itu korban bersama satu rekannya Rajali memancing di pinggir laut dan terkena hempasan ombak sehingga mereka terjatuh ke laut. 

Kuat dugaan korban tidak bisa berenang sedangkan Rajali dapat menyelamatkan diri. Mendapat informasi tersebut seluruh Tim SAR dibantu warga melakukan pencarian dengan menyisir di sekitar lokasi korban jatuh. 

"Sudah memasuki hari kedua pencarian korban dan sampai saat ini belum ditemukan," kata Serda Teguh, Senin (29/04/2019). Serda Teguh merupakan salah satu Personil TNI dari Koramil 01/Lamno yang terlibat dalam pencarian korban. 

"Tim SAR sampai saat ini masih berusaha menemukan korban, kami minta doa dari semua rekan agar korban bisa ditemukan," pungkas Serda Teguh.[*]
Komentar

Tampilkan

Terkini