LANGSA - Guna memperkuat kedudukan dan mempertangguh kekuatan politik menjelang pemilihan legislatif 2019, Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Partai Nasional Aceh (PNA) Kota Langsa menggelar rapat konsolidasi.
Ketua DPW PNA Kota Langsa, Adami dalam siaran persnya, Minggu (11/11/2018) menyebut, konsilidasi tersebut merupakan tindak lanjut hasil kegiatan pendidikan politik strategi pemenangan caleg PNA yang dilaksanakan di salah satu hotel di Kota Langsa pada bulan Oktober lalu.
Dikatakannya, untuk memperkuat dan mempersatukan kepengurusan partai dalam menghadapi perpolitikan 2019 mendatang, pihaknya telah menghimpun kekuatan untuk mencapai kekuasaan dengan membangun sebuah sistem kekuasaan yang berkeadilan dan bukan kekuasaan yang kebablasan.
"Dengan demikian, kita dapat pembangun kepercayaan publik terhadap partai PNA hingga terpenuhinya target satu fraksi di DPRK pada pemilu mendatang," tuturnya.
Disebutkannya, hal itu merupakan suatu tanggung jawab besar bagi PNA untuk melahirkan individu yang bisa memiliki jiwa kepemimpinan yang berkualitas, handal dan berkarakter.
"Maka oleh karenanya, tidak ada kalimat yang tepat untuk disampaikan kecuali dengan memulai dan mengsegerakan membela mereka yang tertindas dan dizalimi," tandasnya.[Sm]