-->

DPW Partai Aceh Simuelue dan Senator Fachrul Razi Salurkan Bantuan Banjir

05 November, 2018, 23.23 WIB Last Updated 2018-11-05T16:23:29Z
SIMEULUE - Guyuran hujan yang melanda Aceh dua hari terakhir mengakibatkan beberapa daerah terjadi banjir khususnya beberapa gampong dalam Kecamatan Teupah Barat dan Kecamatan Teupang Selatan. Ketinggian air hampir satu meter merendam perkampungan masyarakat, belum terindentifikasi berapa kerugian masyarakat akibat bencana banjir tersebut.

Saat ini, Senin (05/11/2018), debit air sudah mulai surut dan nampak masyarakat sedang membersihkan rumah serta pekarangan akibat rendaman air.

Senator Aceh H. Fachrul Razi, MIP, bersama Dewan Pimpinan Wilayah Partai Aceh hari ini menyerahkan bantuan berupa sembako di beberapa gampong yang paling parah direndam banjir.

Di Gampong Leubang Hulu Kecamatan Teupah Barat, bantuan diterima langsung oleh keuchik disaksikan oleh masyarakat dan perangkat gampong setempat. Sedangkan di Gampong Pulau Bengkalak, Kecamatan Teupah Selatan bantuan dari Senator Fachrul Razi dan DPW Partai Aceh Kabupaten Simeulue diterima langsung pihak masyarakat setempat.

Senator Fachrul Razi ditempat terpisah mengatakan bahwa dirinya beserta Partai Aceh terus berusaha membantu masyarakat yang terkena musibah. "Berbagai bantuan kita berikan meskipun selama ini tidak terekspos. Namun keikhlasan kami membantu lebih penting guna meringankan beban penderitaan para korban banjir jauh lebih utama. Kita berharap bantuan resmi dari pemerintah bisa segera datang," jelasnya.

Sementara Ketua PA Simeulue, Hendri Wedi mengatakan dirinya siap membentuk satgas bencana untuk segera merespon cepat ketika masyarakat tertimpa musibah. 

Sedangkan Helmi M Alim, Tokoh Muda Partai Aceh mengatakan bahwa dirinya siap memperjuangkan agar masyarakat mendapatkan bantuan ketika mendapatkan musibah. 
"Oleh karena itu, kita terus mengupayakan Partai Aceh akan terus menjadi partai yang hadir ketika masyarakat mengalami bencana," ujarnya.

Penyerahan bantuan bencana banjir dari Senator Fachrul Razi, MIP dan DPW PA tersebut diserahkan langsung oleh Ketua DPW Partai Aceh Kabupaten Simeulue Hendri Wedi dan beberapa pimpinan wilayah dan Sagoe PAA. Turut hadir Sekretaris PA Samrul Amin dan Mantan Ketua DPRK Simeulue yang juga Caleg PA Simeulue Helmi M. Alim.[*/Red]
Komentar

Tampilkan

Terkini