ACEH TAMIANG - Sepucuk senjata api laras panjang jenis M-16 beserta satu magazen tanpa amunisi diserahkan ke polisi oleh warga Aceh Tamiang yang tidak ingin disebut identitasnya.
Kapolres Aceh Tamiang AKBP Zulhir Destrian SIK, MH, melalui Kasat Resnarkoba IPTU Wijaya Yudi, S.P, kepada wartawan menyampaikan, Kamis (19/07/2018) sekira pukul 11.00 WIB tadi, personil Polres Aceh Tamiang dihubungi oleh seorang warga yang tidak bersedia menyebut identitasnya.
Lanjut Kasat, warga yang menelpon tersebut menginformasikan dirinya telah menemukan sepucuk senjata api laras panjang jenis M-16 beserta satu magazen tanpa amunisi yang diduga sisa konflik Aceh dulu. Dan warga tersebut ingin menyerahkan kepada pihak Polres Aceh Tamiang.
Kasat juga menambahkan, setelah mendapat informasi itu Kapolres memerintahkan personil yang dihubungi oleh warga dan didampingi oleh dirinya untuk melihat dan menerima penyerahan senjata api yang dimaksud.
Selanjutnya, terang Kasat lagi, setelah berjumpa dengan warga yang memberikan informasi, langsung menyerahkan sepucuk senjata api jenis M-16 (tanpa no seri) beserta satu buah magazen tanpa ada amunisi.
"Saat ini senjata dan magazen yang diserahkan oleh warga tersebut telah diamankan di Mapolres Aceh Tamiang," ungkap Kasat Resnarkoba IPTU Wijaya Yudi, S.P.[ZF]