-->


Setyo Novanto "Bersandiwara" Soal Sel "Palsu"

26 Juli, 2018, 11.38 WIB Last Updated 2018-07-26T05:09:39Z
JAKARTA - Eks Ketua DPR Setya Novanto kembali membuat sandiwara. Selnya di Lapas Sukamiskin terlihat lebih sederhana dibandingkan sel milik Luthfi Hasan Ishaaq (LHI), OC Kaligis, dan M Sanusi.

Hal itu terbongkar saat tim 'Mata Najwa' melakukan sidak bersama Ditjen PAS Sabtu (26/07/2018) malam lalu. Sel yang jauh dari kata mewah itu diduga bukan sel asli milik Novanto.

Ada sejumlah hal yang mencurigakan dari sel sederhana itu, di antaranya stiker identitas di depan pintu yang tampak baru, begitu juga dengan stiker nama di papan informasi kamar napi. Sejumlah benda yang disorot antara lain parfum wanita merek Victoria's Secret.

Tidak ada alat elektronik ataupun barang mewah di dalamnya. Terlihat ada beberapa tambalan semen pada dinding. Terlihat juga instalasi pipa air yang menonjol keluar.

Novanto pun saat disambangi oleh Najwa tengah duduk di atas kursi plastik warna biru sambil memegang sebuah buku bertuliskan Kamus Kosakata Alquran. Melihat hal-hal tersebut, Menkum HAM Yasonna Laoly, yang mulanya mengaku tak mau berkomentar, pun akhirnya mengaku curiga.

"Karena saya melihat kejanggalan. Ini atas nama penghuni lapas, tempat masih baru, dan kalau kita lihat isi sel, baju, makanan, rasanya tidak sesuai profil Setya Novanto," kata Najwa di studio Trans7 dalam siaran live.

Sandiwara-sandiwara mulai dibangun oleh Novanto sejak dirinya ditetapkan sebagai tersangka kasus e-KTP. Novanto sempat kecelakaan dan dirawat di rumah sakit.

Mantan pengacara Novanto Fredrich Yunadi sempat bicara bahwa mantan kliennya saat itu mengalami benjol sebesar bakpao gara-gara kecelakaan tersebut. Tak hanya benjol sebesar bakpao,sejumlah kejanggalan juga terlihat pada saat Novanto dirawat di RS.

Selain benjol sebesar bakpao yang kemudian ramai di media sosial, segala peralatan medis yang disematkan di tubuh Novanto pun terlihat janggal oleh warga net. Mulai dari benjol yang ternyata tak sebesar bakpao hingga infus anak-anak yang dipasang di tangan Novanto.

Meski begitu, pada akhirnya Novanto Pada akhirnya pun ditahan oleh KPK setelah kondisi kesehatannya dinyatakan tidak masalah untuk menghadapi kasus hukum.[detikNews]


Komentar

Tampilkan

Terkini