-->


Masyarakat Minta Pemerintah Perbaiki Jembatan Gantung Gampong Trieng

13 Juli, 2018, 02.56 WIB Last Updated 2018-07-12T20:00:09Z
ACEH UTARA - Masyarakat Gampong Trieng, Kecamatan Cot Girek, Kabupaten Aceh Utara meminta pemerintah untuk segera memperbaiki jembatan gantung yang kondisinya rusak parah di wilayah tersebut. 

Geuchik Trieng, Muhammad Saziq saat ditemui LintasAtjeh.com, Kamis (12/07/2018), di kediamannya mengatakan bahwa jembatan gantung yang kondisinya rusak parah itu merupakan satu-satunya sarana penghubung antara Gampong Trieng dengan Pasar di Kecamatan Cot Girek. 

"Jembatan itu terakhir direnovasi tahun 2009 lalu, namun kini kondisinya sudah rusak parah," ujarnya. 

Saziq menyampaikan, untuk melintasi jembatan rusak tersebut, masyarakat harus antri dan berhati-hati. Karena sudah banyak yang terjatuh walaupun tidak memakan korban jiwa, bahkan dirinya juga pernah menjadi korban. 

"Untuk itu, saya beserta masyarakat Gampong Trieng meminta kepada pemerintah agar segera memperbaiki atau merenovasi jembatan gantung tersebut sebelum memakan korban jiwa," pintanya. 

Saziq menjelaskan, sejak jembatan tersebut dibangun pada tahun 1982, sudah dua kali pemerintah merenovasi yaitu, 2001 dan 2009 lalu. 

Di tempat terpisah, Chairul, warga Gampong Trieng kepada LintasAtjeh.com menuturkan bahwa jembatan tersebut sarana yang dilalui masyarakat untuk mengangkut hasil panen para petani. 

"Masyarakat sangat kesulitan saat melintasi jembatan tersebut pada saat mengangkut hasil kebunnya untuk dijual ke pasar," ungkapnya. 

"Kami sangat bersyukur apabila pemerintah mau bersedia membangun ataupun merenovasi, sehingga masyarakat dapat dengan nyaman dan aman saat melintasi jembatan tersebut," pungkas Chairul.[Pawang]
Komentar

Tampilkan

Terkini