-->


Ipda Eko Terima Penghargaan Sebagai 'Kapolsek Kreatif' di Aceh Timur

11 Juli, 2018, 20.00 WIB Last Updated 2018-07-11T13:00:39Z
ACEH TIMUR - Polres Aceh Timur memberikan piagam penghargaan kepada Ipda Eko Hadianto, SE sebagai 'Kapolsek Kreatif' dalam menjalankan tugas di wilayahnya. 

Piagam penghargaan untuk Kapolsek Julok tersebut diserahkan oleh Wakil Bupati Aceh Timur Syahrul Syamaun yang didampingi Forkopimda setempat pada pelaksanaan upacara HUT Bhayangkara ke 72 di Halaman Mapolres Aceh Timur, Rabu (11/07/2018). 

Usai upacara, Kapolsek Julok Ipda Eko Hadianto, SE Kepada LintasAtjeh.com mengatakan bahwa penghargaan ini merupakan milik rekan-rekan serta masyarakat Julok yang selalu mendukung dalam melaksanakan tugas sebagai pengayom, pelayan dan pelindung masyarakat di wilayah tersebut. 

"Piagam Penghargaan ini kita dapat berkat adanya dukungan dari rekan-rekan dan masyarakat dalam melaksanakan tugas di wilayah Aceh Timur khususnya Julok," ujar Kapolsek yang dikenal dekat dengan masyarakat Julok tersebut. 

"Karena tanpa adanya dukungan dari rekan-rekan dan masyarakat, semua program untuk warga yang kita wacanakan tidak akan dapat terwujud," imbuhnya. 

Ia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kapolres Aceh Timur yang selalu memberikan arahan serta bimbingan dalam menjalankan tugas. 

"Terima kasih saya ucapkan kepada kapolres Aceh Timur atas bimbingan dan arahan beliau dalam pelaksanaan tugas, dan ucapan terimakasih kepada rekan-rekan personil Polsek Julok yang telah mendukung saya selaku kapolsek dalam menjalankan program kerja," pungkas Ipda Eko Hadianto, SE.[Sm]
Komentar

Tampilkan

Terkini