-->


Ini Kata Abu Alex Terkait Penangkapan Gubernur Aceh

10 Juli, 2018, 20.42 WIB Last Updated 2018-07-10T13:42:59Z
BANDA ACEH - M. Ali Abusyah atau yang dikenal dengan sebutan Abu Alex menyayangkan dan mengkritik tindakan dari pihak KPK yang melakukan penangkapan terhadap Gubernur Aceh Irwandi Yusuf dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) beberapa hari lalu. 

Menurutnya, KPK dalam mengambil tindakan terkesan semena-mena serta gegabah. Karena pada saat dilakukan penangkapan itu, Irwandi Yusuf sedang berada di Pendopo dan tidak ditemukan barang bukti hasil dugaan penyuapan dana otsus seperti yang disangkakan. 

"Tindakan KPK tersebut telah melukai hati rakyat Aceh dan ditakutkan agak menimbulkan gejolak lagi di Aceh," ujar Abu Alex saat ditemui LintasAtjeh.com, Selasa (10/07/2018), di Banda Aceh.

Untuk itu ia mengharapkan kepada seluruh warga Aceh agar dapat bersatu padu serta mendoakan agar Irwandi Yusuf sebagai Gubernur Aceh segera dilepaskan kembali untuk menjalankan aktifitasnya sebagai Kepala Pemerintah Aceh.

"Mari kita rakyat Aceh untuk bersatu serta berdoa agar Irwandi Yusuf dapat dibebaskan dari tuduhan tersebut," himbaunya. 

Abu Alex juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada warga Aceh yang turut serta melakukan aksi damai bela Irwandi Yusuf pada Senin, 09 Juli 2018 kemarin di Depan Mesjid Raya Baiturrahman Banda Aceh dengan tertib dan aman. 

"Namun jika tuntutan warga Aceh saat melakukan aksi damai tersebut tidak digubris, kami takutkan akan menimbul kembali konfilk di Aceh. Karena Irwandi Yusuf merupakan tokoh bangsa Aceh dan sosok yang fenomenal," demikian kata Abu Alex.[PYR]
Komentar

Tampilkan

Terkini