-->


Puluhan Ribu Massa Hadiri Kampanye Akbar Paslon Mirah

22 Juni, 2018, 02.14 WIB Last Updated 2018-06-21T19:14:12Z
ACEH SELATAN - Puluhan ribu massa pendukung dan simpatisannya menghadiri kampaye akbar pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Aceh Selatan Mirwan-Zirhan (Mirah) nomor urut 6.

Kegiatan kampanye akbar paslon Mirah berlasung di lapangan bola kaki Metro, Desa Ujung Batu, Labuhanhaji, Aceh Selatan, Kamis (21/06/2018).

Pantauan LintasAtjeh.com, kampanye akbar Pasangan Mirah dimeriahkan oleh artis Aceh yakni Mando, Joni Kapluk dalam pemain film "Uempang Breuh" dan Imum Jhon. 

Ketua KPA Wilayah Lhoek Tapaktuan Ilhafa Manaf, dalam orasi politiknya mengajak seluruh  masyarakat Aceh Selatan satukan pikiran, hati untuk menangkan pasangan mirah nomor urut 6 yang di dukung penuh oleh partai Aceh.

"Mari satukan hati memenangkan Mirwan-Zirhan. Dan ulama kita hari ini yaitu pimpinan MPTT se-Asia Tenggara Abuya Syeh Amran Wali Al-Khalidi sudah mendukung 100 persen Paslon Mirah, kita sebagai pengikutnya tunggu apalagi," katanya.

Lebih lanjut, dalam pilkada Bupati-Wakil Bupati Aceh Selatan hari ini masyarakat Labuhanhaji Raya jangan lagi di tipu oleh tim pemenangan Paslon lain.

"Maka hari ini kita Partai Aceh mengusung calon Bupati dari Labuhanhaji, karena sudah ada kesepakatan dan musyawarah dengan Kluet Raya," sebutnya.

Partai Aceh bukanlah partai Gam katanya, apalagi partai kelompok. Tetapi ini merupakan partai rakyat Aceh.

"Apabila H. Mirwan-Zirhan menang, kita akan membangun Aceh Selatan lebih baik dari sebelumnya dan mensejahterakan masyarakat dari segi ekonomi," pungkas Ilhafa Manaf.[FA]
Komentar

Tampilkan

Terkini