-->


KAHMI Asel Harus Memberikan Manfaat, Jangan Terlibat Politik Praktis!

03 Mei, 2018, 22.06 WIB Last Updated 2018-05-03T15:28:03Z
ACEH SELATAN - Majelis Wilayah Kahmi Aceh Zulfikar ZB Lindan, menyebutkan masyarakat sangat bentuh kehadiran Kahmi saat ini, diakibatkan kondisi ekonomi semakin terpuruk.

"Saya minta Kahmi agar buat kegiatan yang bisa meningkatkan ekonomi masyarakat, berikan percedarsan kehidupan kepada mareka," kata Zulfikar ZB Lindan saat sambutan pelantikan MD Kahmi Aceh Selatan, di Gedung DPRK Lantai II, Jambo Apha, Tapaktuan, Kamis (03/05/2018).

Selanjutnya, ia menyampaikan, dalam waktu dekat Kabupaten Aceh Selatan memilih pemimpin kepala daerah. setiap anggota harus ambil peran dalam pesta demokrasi dengan silaturrahmi dan persaudaraan.

Persaudaraan dan silahturahmi dalam HMI nomor 1, silahkan dukung si a, b dan c. Tetapi, jangan coba-coba membawa lembaga ini ke arah politik praktis.

"Saya dari Partai Nasdem, tetapi tidak pernah membawa lembaga urusan-urusan politik seperti itu," katanya.

Dia berharap, tahun 2018 ini buatlah kegiatan masyarakat yang positif, dirinya melihat dengan kemajuan tekhnologi hari ini banyak informasi yang hoax atau bohong.

"Untuk itu saya minta untuk tidak menviralkan informasi-informasi ke media sosial atau grup tertentu, sehingga Kahmi betul-betul menjaga menjadi benteng NKRI," paparnya.

Seterusnya, ia menyebutkan di departemen DPR RI bukan satu dua anggota Kahmi. Bahkan Ketua DPR RI sekarang itu mantan Ketua Presidium Kahmi Nasional.

"Maka sauadara-saudara di daerah jangan merasa Kahmi ini rendah dan kecil, coba bangun komunikasi dan silaturrahmi yang bagus untuk membantu daerah ini," pungkas Zulfikar ZB Lindan.[FA]

Komentar

Tampilkan

Terkini