-->


Pimpinan Dayah Pondok Pesantren Dukung Polisi Berantas Narkoba

19 Maret, 2018, 22.32 WIB Last Updated 2018-03-19T15:44:03Z
ABDYA - Sejumlah Pimpinan Dayah Pondok Pesantren di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), mendukung penuh jajaran Polres Abdya dalam memberantas narkoba di wilayah setempat.

Hal tersebut dikatakan Pimpinan Dayah Pondok Pesantren Nurul A'la Kecamatan Setia, Abi M. Amin Nurdin Kepada LintasAtjeh.com, Senin (19/03/2018), di Blangpidie.

"Narkoba merupakan penyakit coba - coba rasa yang akhirnya ketagian tanpa disadari akan merusak generasi penerus bangsa. Efeknya itu mencuri dan merampas milik orang hanya untuk membeli barang haram tersebut," ujar Abi M. Amin. 

"Atas nama Pimpinan Dayah Pondok Pesantren Nurul A'la Kecamatan Setia dan anggota MPU Abdya mendukung sepenuhnya jajaran Kepolisian dalam memberantas para pengedar serta pemakai narkoba," imbuhnya.

Abi M. Amin juga menceritakan bahwa jauh sebelumnya, dirinya pernah diundang Majelis Ulama Indonesia (MUI) dalam kegiatan kesepakatan seluruh ulama perang dengan narkoba. Jadi tidak salahnya semua kita menyatakan sikap mendukung sepenuhnya apa yang dilakukan jajaran Polres Abdya dalam menyelamatkan generasi muda dari bahaya narkoba.

"Mari kita semua membantu Polisi dalam memberantas narkoba, sebagai wujud kepedulian kita menjaga generasi muda dan negeri yang kita cintai ini dari pengaruh jahat narkotika," demikian ungkap Abi M. Amin.

Hal senada juga sampaikan Pimpinan Dayah Nurul Palace, Kecamatan Jeumpa, Tgk. Darmi Sulaiman. 

menurutnya, dari apa yang terjadi hari ini, pengaruh narkoba begitu ditakutkan merambah lebih hebat lagi dikalangan masyarakat bawah dan ini merupakan bom waktu yang setiap saat bisa terjadi pada siapa saja.

Untuk itu, sambung Dia, sudah sepantasnya kita memberi apresiasi dan dukungan penuh kepada pihak Kepolisian Abdya untuk terus membasmi habis pengedar serta pemakai narkoba yang sudah meresahkan masyarakat.

"Kami selaku Pimpinan Dayah tentu sepakat dan mendukung penuh jajaran Kepolisian perangi narkoba," tandas Tgk. Darmi Sulaiman.

Terkait dukungan Pimpinan Ponpes yang menyatakan perang terhadap narkoba, Kapolres Abdya AKBP Andy Hermawan kepada LintasAtjeh.com, Senin (19/03/2018) menyampaikan ucapan terimakasih atas kepedulian, perhatian serta dukungan yang diberikan oleh sejumlah Pimpinan Pesantren terhadap jajaran kepolisian Abdya untuk terus membasmi narkoba sampai tuntas.

Kapolres juga juga menegaskan, dalam memberantas narkoba tidak hanya semata-mata tugas Polri, akan tetapi dukungan semua pihak sangat diperlukan termasuk tokoh agama. Karena sasaran dari produsen narkoba adalah menghancurkan generasi penerus bangsa. Oleh karena itu, semua pihak harus mawas diri agar tidak terjerumus dalam lingkaran penyalahgunaan narkoba.

"Terimakasih dukungannya, mari bersama kita perangi narkoba dan selalu melaporkan ke pos-pos terdekat jika melihat orang yang mencurigakan. Karena lebih baik mencegah sejak dini daripada menyesal di kemudian hari," pungkasnya.[ADI S]
Komentar

Tampilkan

Terkini