-->


Asib Amin Ajak PD Satria Aceh Gaet Pemilih Muda dan Kaum Milenial

05 Maret, 2018, 13.00 WIB Last Updated 2018-03-06T02:33:03Z
BANDA ACEH - Ketua DPD Partai Gerindra Aceh yang juga Ketua Dewan Pembina Pengurus Daerah (PD) Satria Aceh, Ir. H. TA Khalid, menyerahkan salinan Surat Keputusan (SK) PP Satria kepada Ketua PD Satria Aceh, Drs. H. Asib Amin, pada acara rapat dan silaturrahmi pengurus Satria Aceh, di aula DPD Gerindra Aceh, Jum'at (02/03/2018) lalu.

TA. Khalid dalam amanahnya berharap, Satria Aceh harus mampu menjadi organisasi sayap Gerindra yang terdepan dalam perannya memenangkan Prabowo Subianto dan Gerindra di Pemilu 2019 yang akan datang.
Lanjutnya lagi, Pengurus PD Satria harus menjadi pribadi yang mencitrakan diri kepada publik, sebagai pribadi pejuang politik muda Gerindra, yang mempunyai karakter pribadi diri yang baik, iklas serta santun kepada masyrakat. 

"Kepada saudara, kami menitipkan organisasi ini untuk menjadi wadah bagi kalian berbuat yang terbaik bagi rakyat,  terutama dalam hal sosial kemanusiaan dan terdepan dalam menjelaskan visi dan misi Gerindra kepada masyarakat," harap TA Khalid.

Sementara itu, Ketua PD Satria Aceh, Asib Amin mengajak semua pengurus untuk saling bahu membahu membesarkan Satria dan bersiap diri menyambut pesta demokrasi tahun depan. 

"Kepada pengurus yang didominasi kaum muda ini, untuk menjadi ambasador partai, menggaet pemilih muda dan kaum milenial terlibat dalam politik," ajak Asib.

Acara ini dihadiri seluruh pengurus PD Satria Aceh, juga ikut dibicarakan tentang pembentukan Pengurus Cabang (PC) Satria, di beberapa kabupaten/kota yang sudah siap struktur kepengurusannya, untuk di SKan PP Satria di Jakarta.[*]
Komentar

Tampilkan

Terkini