-->

Usai DPP GIAN Dikukuhkan, Giliran Pengurus Provinsi Jawa Timur Persiapan!

20 Februari, 2018, 14.50 WIB Last Updated 2018-02-20T07:50:44Z

SURABAYA - Usai Badan Pengurus Harian Dewan Pimpinan Pusat (BPH DPP) Gerakan Indonesia Anti Narkotika (GIAN) dikukuhkan kemarin, setiap daerah dan provinsi semakin masif melakukan persiapan.

BPH DPP GIAN periode 2018-2023 dikukuhkan pada Minggu 18 Februari 2018 kemarin, di Gedung Tribuana, Komplek Kopassus, Jl. RA Fadillah Cijantung, Pasar Rebo, Jakarta Timur.

Ketua GIAN Jatim Moch. Efendi, SH., mengatakan bahwa saat ini pihaknya tengah mempersiapkan kepengurusan tingkat provinsi dan 38 kabupaten kota yang juga selanjutnya akan dikukuhkan. 

"Saat ini kami persiapkan pengurus di setiap kabupaten. Kami juga akan mengakomodir kepengurusan dari kalangan birokrat, pengusaha, aktivis, hingga mantan pemakai narkoba yang intinya akan memerangi peredaran narkoba di Jawa Timur khususnya,"  jelas Efendi pada awak media, Selasa (20/02/2018).

Pemilik Media Online Beritalima.com tersebut juga menambahkan, pihaknya akan meminta pembinaan pada orang-orang penting di Jawa Timur. 
"Kami akan meminta kepada Gubernur Jatim, Kapolda, Pangdam, BNNP Jatim hingga akademisi untuk jadi pembina. Semoga dengan hal ini GIAN dapat bermanfaat dan berhasil mengurangi peredaran narkoba di seluruh Indonesia," pungkasnya.[*]
Komentar

Tampilkan

Terkini