ACEH TAMIANG - Pemerintah Kabupaten Aceh Tamiang akan meluncurkan 'Program Bantuan Beasiswa' bagi mahasiswa yang berdomisili di kabupaten yang dikenal dengan gelar Bumi Muda Sedia. Beasiswa tersebut adalah bentuk kepedulian pemkab setempat untuk meringankan biaya pendidikan para mahasiswa berprestasi dan yang tidak mampu.
Berdasarkan informasi yang diperoleh LintasAtjeh.com, Senin (06/02/2018), Bupati Aceh Tamiang, H. Mursil SH, M.Kn, telah mengirimkan surat resmi dan meminta kepada seluruh camat agar menyampaikan informasi terkait 'Program Bantuan Beasiswa' bagi mahasiswa kepada datok penghulu dalam wilayah kerja masing-masing.
Dalam surat resmi bernomor: 422.5/945, dan tertanggal: 02 Februari 2018, Bupati Aceh Tamiang meminta kepada para camat bahwa untuk kelancaran kegiatan tersebut agar dapat memperhatikan hal-hal sebagai berikut;
1. Mengajukan Kepada Bupati Aceh Tamiang c.q Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat dan Keistimewaan Aceh Setdakab Aceh Tamiang, permohonan dan persyaratan (terlampir).
2. Bantuan Beasiswa yang diberikan hanya untuk Mahasiswa yang berdomisili di Kabupaten Aceh Tamiang.
3. Bantuan beasiswa yang diberikan dengan dua kategori yaitu: (a). Bantuan Beasiswa Berprestasi dengan ketentuan umum: Jurusan Eksacta dengan IPK minimal 3.25, dan Jurusan Non Eksacta dengan IPK minimal 3,5. (b). Bantuan Beasiswa untuk masyarakat miskin/kurang mampu dengan kriteria umum 'orang tua bukan sebagai ASN/TNI/Polri' dan dibuktikan dengan surat keterangan Datok Penghulu mengetahui Camat setempat.
4. Bantuan Beasiswa meliputi tingkat pendidikan D-III, S.1, S.2 dan S.3.
5. Mahasiswa yang mengajukan permohonan Beasiswa minimal telah menduduki semester II (dua) dan bukan berstatus sebagai CPNS/PNS/Anggota TNI/POLRI/Pegawai BUMN-BUMS /Pejabat Negara.
6. Batas akhir permohonan pengajuan Beasiswa tanggal 31 Mei 2018.
Bupati Aceh Tamiang H. Mursil, SH, M.Kn, melalui Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat dan Keistimewaan Aceh Setdakab setempat, Agusliayana Devita, S.STP, M.Si, saat dikonfirmasi LintasAtjeh.com, membenarkan bahwa Pemkab Aceh Tamiang akan meluncurkan 'Program Bantuan Beasiswa' bagi mahasiswa yang berdomisili di kabupaten tersebut.
Kabag Kesra menyampaikan, Pemkab Aceh Tamiang dibawah pimpinan Bupati H. Mursil, SH, Mkn dan Wakil Bupati H.T. Insyafuddin, SH, mengharapkan agar dengan adanya pemberian beasiswa tersebut akan dapat meringankan biaya pendidikan para mahasiswa berprestasi dan yang tidak mampu.
"Bupati dan Wakil Bupati juga berharap dengan pemberian beasiswa tersebut dapat mendorong para mahasiswa asal Kabupaten Aceh Tamiang agar mencintai serta memajukan daerahnya selepas lulus kuliah nanti," demikian ucap Agusliayana Devita, S.STP, M.Si.[ZF]