-->


Danrindam IM: Prajurit Sanggamara Sejati Adalah Prajurit Terlatih

31 Januari, 2018, 13.00 WIB Last Updated 2018-01-31T06:00:21Z
ACEH BESAR - "Sejatinya tidak ada prajurit yang hebat, tetapi yang ada hanyalah prajurit yang terlatih". Hal tersebut disampaikan Kolonel Inf Niko Fahrizal, M. Tr (Han), Komandan Resimen Induk Kodam Iskandar Muda (Danrindam IM) dihadapan 107 orang Perwira dan Bintara peserta Penataran Mobile Training Team (MTT) Menembak Kodam IM TA. 2018 di Aula Bakti Utama Rindam IM, Mata Ie, Selasa (30/01/2018).
Penataran Mobile Training Team (MTT) Menembak Kodam IM TA. 2018 diikuti oleh perwakilan Perwira dan Bintara dari Satuan Tempur (Satpur) dan Satuan Bantuan Tempur (Satbanpur) Jajaran Kodam IM.
Dalam pengarahan/jam Komandan itu, Danrindam mengatakan bahwa penataran MTT Menembak Prajurit Kodam IM yang dipusatkan di Rindam IM untuk membentuk kader-kader pelatih menembak satuan jajaran Kodam IM, untuk nantinya menjadi pelatih, menjadi guru dan menjadi instruktur menembak di satuan masing-masing.
Selain itu, lanjut Danrindam, para peserta juga harus mampu menyelenggarakan latihan pengkaderan petembak di satuan untuk peningkatan profesioanalitas prajurit.
"Laksanakan penataran ini dengan maksimal, jangan asal lewat atau sekedar melaksanakan perintah atau bahkan hanya menjadi pelengkap suatu organisasi penataran. Gali ilmu sebanyak-banyaknya, jaga faktor keamanan baik di daerah latihan ataupun di tempat istirahat. Manfaatkan semua momentum yang ada untuk menjalin silaturahim kepada sesama pelaku penataran, pelatih maupun penyelenggara penataran," tegasnya.
"Prajurit Sanggamara sejati adalah prajurit yang terlatih, para peserta penataran yang telah hadir merupakan prajurit-prajurit yang terbaik dan merupakan prajurit yang sudah terlatih dari masing-masing satuannya, ilmu yang kalian terima harus ditularkan kepada rekan-rekan prajurit yang lain," tandas Danrindam.
Pelaksanaan Penataran Mobile Training Team (MTT) Menembak Kodam IM TA. 2018 dilaksanakan selama dua minggu atau 14 hari yang akan di latih oleh pelatih-pelatih handal dari Rindam IM.[Pen IM]
Komentar

Tampilkan

Terkini