ACEH SELATAN - Agus Harta, salah satu calon kandidat bakal maju dalam kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) ke 30, di Ambon pada tanggal 09 Febuari 2018 mendatang.
Agus Harta silahturahmi dengan cabang-cabang HMI se-Aceh, dimulai rute dari cabang Langsa, Takengon, Lhoek Seumawe, Sigli, Aceh Besar, Meulaboh, Abdiya, serta Tapaktuan.
"Saya berharap cabang yang ada di Aceh mohon dukungan untuk maju kandidat Ketua PB HMI periode 2018-2020, untuk itu mari kita sama-sama untuk mencapai tujuan HMI," kata Agus Harta kepada Lintas Atjeh.com, Sabtu (20/01/2018).
Agus Harta menyampaikan alasannya maju sabagia kandidat Ketua PB HMI ingin mengwujudkan cita-cita para pendiri HMI dengan tujuan terbinanya insan akademis, pencipta, pengabdi, yang bernafaskan islam dan bertangungjawab atas terwujudnya masyarakat adil makmur yang diridhoi Allah SWT.
"Karena intelaktual untuk disumbangkan sebagai insan pengabdi berwawasan kebangsaan dan keislaman yang mampu bertarung di ranah ekonomi asian secara globar," ungkapnya.
"Alhamdulillah beberapa cabang di Aceh seperti Aceh Besar, Tapaktuan, Meulaboh, Abdiya dan cabang lainnya mendapat respon positif untuk kami maju ke PB HMI periode 2018-2020," imbuh Agus Harta.
Sementara itu, Baital, Ketua Umum HMI cabang Tapaktuan berterima kasih kepada Agus Harta selaku kandidat Ketua PB HMI yang telah menyempatkan waktu bersilaturahmi ke Tapaktuan yang di juluk kota pala ini.
"HMI cabang Tapaktuan mendukung penuh Agus Harta maju sebagai kandidat Ketua PB HMI periode 2018-2020, semoga cita-citanya tercapai," ucap Baital.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Ketua Umum HMI cabang Aceh Besar Tahzibul Awaluddin medukung penuh Agus Harta sebagai bursa calon kandidat pada kongres HMI di Ambon mendatang.
"Kami dari HMI cabang Aceh Besar sudah siap sepenuhnya mendukung Agus Harta, karena sosok dirinya yang akan mampu membawa HMI kedepan yang lebih baik," jelas Tahzibul.[FA]