-->

Waw!!! Ketua Panitia MTQ Sumut Beragama Katolik

28 November, 2017, 03.29 WIB Last Updated 2017-11-27T20:30:26Z
IST
DAIRI - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) yang ke-36 tingkat Provinsi Sumatera Utara sedang digelar di Kabupaten Dairi. Ketua panitia dalam penyelenggaraan ini adalah Sebastianus Tinambunan (58), yang beragama Katolik. 

Setiap perwakilan daerah yang ada di Sumatera Utara mengikuti acara ini. Sebastianus tidak menyangka bahwa dirinya ditunjuk sebagai ketua panitia dalam penyelenggaraan MTQ.

"Sebelum acara ini, saya ketemu dengan tokoh MUI dan muslim. Saya diminta kesediaannya. Mereka bilang akan membantu dalam penyelenggaraan ini," kata Sebastianus, yang juga Sekda Kabupaten Dairi, saat berbincang dengan detikcom, Senin (27/11/2017).

Atas kepercayaan yang diberikan itu, Sebastianus kemudian menerimanya. Dia bersama tokoh-tokoh muslim lain bahu-membahu menyukseskan acara MTQ ini.

"Saya kemudian lapor ke Bupati dan ke Pak Gubernur (Sumut). Lalu diterima," ujarnya.

Sebastian menerangkan sejauh ini penyelenggaraan MTQ di sana berjalan dengan baik. Kesuksesan acara ini, kata dia, atas bantuan dari semua pihak.

"Bahagia, senang, bisa dipercaya menjadi ketua panitia. Kita akan bekerja maksimal. Di sini rasa kebersamaannya bagus. Kerukunan umat beragamanya juga. Saling mendukung," jelasnya.

Untuk diketahui, MTQ ini digelar pada 22 November 2017 dan ditutup pada 30 November 2017. Acara pembukaan dihadiri Gubernur Sumatera Utara Tengku Erry Nuradi.[Detikcom]
Komentar

Tampilkan

Terkini