-->


Jelang HUT RI ke-72, Paskibra Kecamatan Sawang Gigih Berlatih

04 Agustus, 2017, 22.08 WIB Last Updated 2017-08-04T15:15:05Z
ACEH SELATAN - Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Selatan terus berlatih untuk menyukseskan Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-72 tingkat Kecamatan Sawang pada tanggal 17 Agustus 2017 mendatang.

"Personel Paskibra latihan setiap hari, semua berlatih keras baik fisik maupun kekompakan untuk mempersiapkan pengibaran Bendera Merah Putih pada tanggal 17 Agustus 2017 mendatang," demikian kata Nazarul Usman selaku Panitia HUT RI ke-72 Kecamatan Sawang Bidang Olah Raga & Pertandingan kepada LintasAtjeh.com, Jum'at (04/08/2017).

Dijelaskan Nazarul yang juga sebagai MC setiap pembukaan acara HUT RI ini menyebutkan ada 26 personel yang terpilih sebagai Pasukan Pengibar Bendera Kecamatan Sawang. Mereka berlatih antusias dibawah bimbingan personel Polsek dan Koramil Sawang.

"Para Paskibra dibimbing dan dilatih oleh Brigadir Yasnizal dari Polsek Sawang dan juga dari Koramil Sawang Kopda Heri dan Kopda Wahyu. Mereka melatih anak-anak dengan baik, dengan hati yang penuh keikhlasan," sebutnya.

Sementara itu, Brigadir Yasnizal didampingi Kopda Heri dan Kopda Wahyu mengatakan para personel Paskibraka berlatih dengan baik. Kita juga berikan materi semaksimal mungkin untuk melatih fisik dan kekompakan mereka.

"Kita harap latihan yang kita lakukan dan didukung penuh Muspika Kecamatan Sawang bisa mengantarkan para Paskibra sukses dalam menjalankan Upacara HUT RI ke-72," terangnya.

"Dengan sisa waktu yang ada, semoga kita bisa lakukan dengan baik. Anak-anak tetap semangat berlatih dengan gigih demi satu tujuan mensukseskan tugas yang diamanahkan kepada kita semua. Demi Kecamatan Sawang dan demi Indonesia tercinta," demikian tegas Brigadir Yasnizal yang diaminkan Kopda Heri dan Kopda Wahyu.[Red/Al Zikri]
Komentar

Tampilkan

Terkini