-->

Jaga Kamtibmas, Muspika Meureudu Silaturahmi dan Sosialisasi di Tingkat Gampong

29 Agustus, 2017, 17.36 WIB Last Updated 2017-08-29T10:36:20Z
PIDIE JAYA - Keamanan dijadikan sebagai kebutuhan bagi semua masyarakat dalam menjaga keamanan tidak hanya dibebankan oleh Polri saja namun perlu adanya peran serta masyarakat dan pemerintah. Jika ini dapat dicapai, niscaya keamanan di masyarakat dapat terwujud dan terselenggara dengan baik.

Dalam rangka mewujudkan situasi kamtibmas yang aman, tentram dan damai di masyarakat, Muspika Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya, mengadakan sosialisasi kamtibmas bagi tokoh masyarakat, pemuda dan warga di 30 desa dalam Kecamatan Meureudu.

Camat Kecamatan Meureudu, Jailani, SE, MM, mengatakan kepada awak wartawan, Selasa (29/08/2017), kegiatan sosialisasi kamtibmas seperti ini sangat penting dilakukan guna memberikan pengertian dan pemahaman kepada warga.


"Sangat perlu sosialisasi tentang pentingnya menjaga dan memelihara kamtibmas demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di sekitar tempat tinggal masing-masing," tutur Jailani.

Dalam kegiatan ini, yang menjadi peserta merupakan perwakilan mukim, keuchiek, sekdes, unsur tuha peut, unsur pemuda dan pemudi.

"Kegiatan ini kita pusatkan di meunasah-meunasah, dengan materi yang kita berikan tentang keamanan lingkungan pos kamling, pendidikan, agama, sosialisasi bahaya narkoba dan pertanian," urainya.

Dijelaskannya, sosialisasi ini sekaligus melakukan silaturrahmi dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan tokoh adat yang ada dalam Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya.

"Silaturahmi itu bertujuan untuk membahas masalah kamtibmas. Selain itu juga untuk mempererat hubungan silaturahmi dalam upaya pemeliharaan  keamanan ketertiban masyarakat dan juga mencegah secara dini terjadinya pelanggaran hukum," ujar Pak Joy.

"Semoga silaturahmi ini tetap terjalin guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat yang ada di daerah gampong, Kecamatan Meureudu," tutupnya.

Dalam kegiatan ini, turut hadir Polsek Meureudu dan Danramil Meureudu.[*]
Komentar

Tampilkan

Terkini