LANGSA - Terkait adanya pemberitaan dibeberapa media tentang pernyataan dari staf Humas PTPN-I yang menyatakan kondisi keuangan perusahaan milik negara tersebut sedang pailit, Kepala Sub Bagian Humas PTPN-I mengklarifikasi berita itu.
Ernawati, Kasubag Humas PTPN-I saat ditemui LintasAtjeh.com, Sabtu (26/08/2017), dengan tegas menyatakan bahwa tidak benar kondisi perusahaan saat ini sedang pailit, dan apa yang disampaikan stafnya hanyalah miskomunikasi saja.
"Saat ini PTPN-I sedang gencar-gencarnya melaksanakan program penyehatan tanaman dan pabrik yang sudah ditetapkan dalam Road Map Perusahan," terang Ernawati.
"Jadi, jika dikatakan bahwa PTPN-I saat ini pailit itu tidak benar," imbuhnya.
Ernawati juga menjelaskan awal mula timbulnya pemberitaan tentang kondisi PTPN-I yang menyatakan pailit. Hal tersebut karena banyak proposal yang masuk ke PTPN-I terkait akan diadakan perayaan menyambut HUT RI ke 72 kemarin.
"Memang banyak Proposal yang masuk dan tidak dalam waktu bersamaan, sehingga untuk memenuhi permintaan tersebut tidak bisa bersamaan dan butuh proses," ujarnya.
"PTPN-I berusaha dapat memenuhi permohonan tersebut walaupun belum dapat memberikan sesuai dengan apa yang dimohonkan," jelasnya lagi.
Menurut Ernawati, apa yang disampaikan salah satu staf Humasnya kepada pemohon mungkin hanya miskomunikasi saja.
"Untuk itu, kami mohon maaf kepada pemohon jika belum terpenuhi keinginan yang disampaikan ke perusahaan ini," harapnya.
"Kami juga berharap dukungan dari berbagai pihak, karena saat ini PTPN-I sedang melangkah kearah yg lebih baik," pungkasnya.[Sm]