ACEH TAMIANG - Danyonif Raider Khusus 111/Karma Bhakti Letkol Inf Muhammad Iqbal Lubis memberikan motivasi kepada prajurit Raider Khusus 111/Karma Bhakti ketika meninjau pelaksanaan renang militer di kolam renang Vitra Tirta Raya Kota Langsa, Sabtu (26/08/2017).
Ketika meninjau langsung kegiatan pada nomor kejuaraan lomba renang militer uji petik peleton tangkas tingkat Batalyon Infanteri Raider Khusus 111/Karma Bhakti, Danyonif Raider Khusus 111/Karma Bhakti memberi antensi, arahan serta motivasi bagi peserta tersebut antara lain untuk mencapai hasil nilai yang baik harus melalui tahapan latihan dengan benar, baik penguasaan teknik dan taktik renang militer.
Dalam pelaksanaan renang militer ini membutuhkan ketenangan dan konsentrasi serta kekuatan untuk bisa melaksanakan renang milter jarak 50 meter dalam waktu kurang dari satu menit.
"Saya yakin kalian bisa mencapai hasil yang baik, selama dan selesai kegaitan pada lomba ini jaga faktor keamanan, junjung tinggi sportivitas serta pegangang teguh Sapta Marga, Delapan Wajib TNI dan Sumpah Prajurit," sebut Danyonif.
Lanjut Danyon, setelah berakhirnya pelaksanaan uji petik peleton tangkas tingkat Batalyon Infanteri Raider Khusus 111/Karma Bhakti kali ini, diharapkan kepada seluruh prajurit tetap latihan dan berlatih di kompi masing-masing guna menyiapakan diri dan satuan dalam menghadapi event bergengsi pada periode kedua lomba peleton tangkas tingkat Angkatan Darat tahun ini.
"Jadikan latihan sebagai kebutuhan dalam pelaksanaan tugas guna mewujudkan prajurit yang handal dan profesional," tandas Letkol Inf Muhammad Iqbal Lubis.[Pen IM]