ACEH TIMUR - Sejumlah perwakilan pemuda gampong (desa)
se-kecamatan Nurussalam bersepakat membentuk perkumpulan setingkat kecamatan, Organisasi kepemudaan yang diberi nama
Ikatan Pemuda Nurussalam (IPN) terbentuk melalui rapat yang digelar di Meunasah
Cot Asan,
Jum’at 30 Juni 2017 lalu.
“Acaranya sudah kami
laksanakan pada, 30 Juni 2017 pukul 16.00 hingga selesai yang dihadiri oleh
ketua ketua pemuda dalam Kecamatan Nurussalam sebnyak 18 gampong,” ujar ketua
panitia Darul Kuzni, SE melalui rilis persnya kepada LintasAtjeh.com, Sabtu (01/07/2017).
Darul Kuzni menjelaskan bahwa dari undangan yang
dikirim sebanyak 31 gampong
untuk mengikuti acara tersebut, yang hadir hanya 18 pemuda mewakili gampong masing-masing.
“Artinya sudah memenuhi
kuota forum, dan terpilih saudara Martonis, S.Pd sebagai Ketua IPN dengan jumlah suara 22
suara dari 29 pemilih,” jelas Darul Kuzni.
Awalnya, sambungnya, perkumpulan para pemuda
itu digagas
oleh Ketua Pemuda Gampong Cot Asan Darul Kuzni dan ketua Pemuda Gampong Paya Enjee Saifullah
serta beberapa pemuda gampong lain.
“Sehari sebelum hari H,
panitia sudah mengkonfirmasikan kembali via telpon ke seluruh ketua pemuda
sebelum acara dimulai,” tambahnya.
“Harapan lembaga ini
kedepan untuk dapat
mempersatukan seluruh pemuda yang ada di Nurussalam melalui visi-misi IPN yang
sesuai dengan nasib pemuda saat ini,” harapnya.
Selanjutnya Darul Kuzni
berharap kepada tokoh masyarakat, tokoh pemerintahan dan elemen lainnya
mendukung langkah pemuda dalam mengembangkan potensi diri pemuda ke arah yang
lebih baik.
“Harapan kepada seluruh
tokoh tokoh untuk mendukung dan membimbing kami kearah yang lebih maju,” pungkas Darul Kuzni.[Rls]