ABDYA - Akibat banyak tanaman padi masyarakat yang diserang hama, Dinas Petanian Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) melakukan penyemprotan bersama masyarakat tani terhadap tanaman padi yang diserang hama wereng di beberapa wilayah dalam kabupaten setempat.
Salah seorang petani padi di Abdya Nurman Kepada LintasAtjeh.com, Jumat (21/07/2017), menyebutkan penyemprotan yang dilakukan untuk mengantisipasi pengaruh hama yang menyerang tanaman padi petani disaat mulai mengeluarkan bulir atau sudah mulai mengeluarkan buah.
Tidak hanya itu, sebutnya, tahun ini paling banyak ditemukan petani padi di Abdya, hama yang menyerang dari umur padi satu bulan hingga menguning seperti yang terjadi di Kecamatan Blangpidie.
“Keong mas, burung, wereng dan banyak yang lainnya. Semua itu hama yang menyerang tanaman padi di Abdya," sebutnya.
"Dalam hal ini tidak ada yang disalahkan, apalagi kemarau panjang yang melanda Abdya. Mungkin ini juga ada pengaruhnya, soal hasil kita serahkan kepada sang pencipta,’’ pungkas Nurman.[ADI S]