-->

Ketua Koni Aceh Besar Lantik Pengurus Persika Keude Bieng

22 Januari, 2017, 23.15 WIB Last Updated 2017-01-22T18:58:48Z

ACEH BESAR - Kepengurusan sepakbola Persika Keude Bieng, Kecamatan Lhoknga, Minggu (22/01/2017),yang diketuai Drs. Zainal Abidin dilantik Ketua Umum KONI Aceh Besar Saifuddin Yahya, SE (Pak Cek), di Halaman Masjid Al Istiqamah, Kemukiman Kueh, Lhoknga.

Jajaran pengurus Persika yang dilantik, kemarin, selain Drs. Zainal Abidin selaku ketua, Mahdan (ketua harian), Hanafiah, SH (sekretaris), Zaini, SE (bendahara), dan dilengkapi sejumlah seksi yang akan membantu kesuksesan kepengurusan masa bakti 2017-2021.

Ketua Umum KONI Aceh Besar Saifuddin Yahya, SE (Pak Cek), dalam sambutannya meminta jajaran pengurus Persika untuk terus memberikan perhatian dalam hal pembinaan, khususnya bagi talenta muda.

"Kita sangat berharap di Klub Persika akan ada lagi atlet muda yang akan memperkuat tim Aceh Besar dalam berbagai event. Bahkan saat ini KONI sedang melakukan seleksi pemain muda untuk tim PORA dengan mengelar kompetisi U19 KONI Cup II yang sudah digulirkan," ungkapnya.

Ketua Askab PSSI Aceh Besar, Zulkiram Hs Basri, mengatakan yakin jika sepakbola Aceh Besar akan terus memasyarakat di berbagai pelosok. Dimana, berbagai klub terus berbenah dengan merombak kepengurusan yang diisi oleh para pencinta sepakbola. Tentu dalam kesempatan ini kami PSSI sangat berharap seluruh klub-klub yang ada di masyarakat agar mampu dan terus memberikan sumbangsih bagi kemajuan sepakbola Aceh Besar.

"Sebagai gudangnya pemain sepakbola handal, Aceh Besar harus kembali berjaya baik secara regional maupun nasional sehingga mampu mengangkat kembali nama harum sepakbola Aceh Besar dan Provinsi Aceh dikancah nasional," tutur Zulkiram yang juga anggota DPRK Aceh Besar.

Sementara itu, Ketua Persika Drs. Zainal Abidin mengatakan dirinya berkomitmen untuk kemajuan sepak bola Aceh Besar, khususnya melahirkan pemain-pemain terbaik dari 'rahim' Persika Keude Bieng tentunya dengan bantuan dari seluruh pengurus dan masyarakat.

"Harapan kami Askab PSSI terus memberikan perhatian kepada klub yang ada diberbagai kecamatan dan pelosok, sehingga semua klub mampu menjalani berbagai latihan dan ikut turnamen," ujar Zainal Abidin yang juga Anggota DPRK Aceh Besar.

Pada pelantikan Persika yang turut dihadiri sejumlah anggota DPRK, Muspika Lhoknga, para keuchik, pelaku dan tokoh sepakbola. Di kesempatan itu, juga dilakukan pengukuhan pemuda Kemukiman Kueh oleh imum mukim setempat.[DW]
Komentar

Tampilkan

Terkini