ABDYA - Visi misi dan program-program unggulan Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Aceh, Irwandi Yusuf-Nova Iriansyah telah mengilhami masyarakat Aceh, khususnya para pemilih pemula untuk memberikan dukungannya pada Pilkada 15 Februari 2017 mendatang.
Berikut beberapa komentar para pemilih pemula di Manggeng Raya yang dihimpun LintasAtjeh.com, Senin (30/01/2017):
Siti Mariyam (17), mengungkapkan alasannya memantapkan pilihan untuk mendukung pasangan Irwandi-Nova.
"Saya sudah banyak mendengarkan pendapat dari orang-orang tua bahwa jika dulu Irwandi pernah menjabat sebagai Gubernur Aceh. Dalam kepemimpinannya sangat dekat dengan rakyat," terang dia.
"Banyak program-program Pak Irwandi yang berpihak kepada rakyat kecil. Termasuk program beasiswa untuk pelajar, mahasiswa dan anak yatim," sebut Siti Mariyam.
Sementara, Maulina Rahayu (17), berharap agar nanti jika Pak Irwandi dan Nova Suriansyah terpilih bisa menjadi seorang pemimpin untuk seluruh rakyat Aceh.
"Kami berharap supaya nanti, Pak Irwandi-Nova bisa memberikan keadilan kepada seluruh rakyat Aceh. Beliau berdua menjadi seorang gubernur dan wakil gubernur yang adil bukan untuk kepentingan pribadi atau kelompok tetapi untuk kepentingan semua masyarakat," katanya.
Kemudian, tentang masalah beasiswa-beasiswa. Diharapkan itu bukan bagi yang memilih saja atau menurut kepentingan dan orang yang terdekat dengan pemerintah saja.
"Beasiswa itu, yang kita inginkan ya memang betul-betul karena hak seseorang itu untuk mendapatkan beasiswa. Jadi bukan karena kepentingan orang-orang terdekat," sebut Maulina.
Sedangkan Khatijah (19), mengatakan memilih pemimpin harus berdasarkan nilai-nilai ke-Islaman.
"Pasangan Irwandi-Nova sudah merebut hati masyarakat Aceh. Apalagi sudah didukung ulama kharismatik Aceh, Abu Tumin," kata Khatijah.
"Seperti harapan masyarakat Aceh yang lain, sebagai generasi muda kami berdoa agar pasangan Irwandi-Nova bisa menang menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh 2017-2022, demi Aceh yang lebih baik," harapnya.[ZI]