SIMEULUE - Akun facebook bernama Ampera Huddin melancarkan aksi tebar fitnah yang dianggap merugikan Calon Bupati Simeulue H. Riswan, Ns nomor urut 1, Senin (23/01/2017).
"Sekitar 45 orang tim Barmet Kecamatan Simeulue Cut mendatangi kediaman pak Erly Hasim pada hari kamis tanggal 19 Januari 2017, mereka menyatakan sikap untuk bergabung dengan tim sejahtera Erly Hasim no.3" ungkap Ampera Huddin di akun facebooknya yang diketahui sebagai akun facebook pendukung Erly Hasyim-Afridawati.
Saat mengetahui hal tersebut, kepada LintasAtjeh.com, Ketua Tim Barmet Kecamatan Simeulue Cut Safrizal Surya, S.Pd.I, langsung membantah adanya pertemuan atau bergabung dengan Erly Hasim.
"Isu yang dikembangkan oleh Tim Sejahtera nomor urut 3 itu tidak benar dan bohong. Itu adalah fitnah yang bertujuan untuk kepentingan mereka kandidat nomor urut 3," kata Safrizal dalam surat pernyataan bermaterai.
Sementara itu, salah satu sumber yang enggan disebut namanya mengatakan mungkin ada kandidat yang takut kalah dalam pilkada ini sehingga dia melancarkan fitnah di media sosial dan menghalalkan segala cara yang dilarang Allah dalam Al'Quran.
"Tindakan tidak sportif yang dilakukan FB pendukung Erly Hasim, justru menimbulkan keraguan dalam kalangan masyarakat Simeulue saat ini," ujarnya.
Sementara kandidat Calon Bupati Simeulue, Erly Hasyim saat dihubungi melalui selularnya belum diangkat dan belum berhasil dikonfirmasi untuk dimintai tanggapannya.[FIR]