-->


Wings Bakal Ringankan Beban Mental Pengungsi Gempa Aceh

17 Desember, 2016, 11.19 WIB Last Updated 2016-12-21T13:54:53Z
JAKARTA - Di awal Desember 2016, Aceh kembali dilanda gempa bumi yang menelan korban jiwa, robohnya bangunan, hancurnya sarana umum. Gempa itu juga mengakibatkan masyarakat mengalami kesulitan dalam mengakses kebutuhan dasar sehari-hari. Menurut Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), ada beberapa kebutuhan mendesak yang dibutuhkan para korban gempa, seperti makanan, fasilitas air bersih, fasilitas MCK, dan popok bayi.

Trauma dan rasa was-was akan terjadinya gempa juga masih menjadi momok bagi pengungsi karena terkadang gempa kecil masih dirasa oleh mereka. Mental para korban, terutama anak-anak juga perlu dipulihkan lagi karena mereka pasti merasa ketakutan.

Wings yang merupakan perusahaan penghasil produk-produk rumah tangga dan produk perawatan diri sehari-hari seperti  sabun, deterjen, pelembut kain, pembersih lantai, popok bayi dan pembalut merasa terpanggil untuk membantu meringankan masyarakat yang mengalami korban gempa di Aceh.

"Oleh karena itu, kami membuat beberapa posko yang membantu meringankan beban para pengungsi. Salah satu terobosan yang dilakukan Wings untuk membantu meringankan beban para korban adalah kegiatan menyediakan mobil khusus untuk mencuci pakaian para pengungsi dan mengadakan kegiatan mendongeng bagi anak-anak pengungsi untuk menghilangkan trauma dan memunculkan semangat dan keceriaan anak-anak," demikian kata Group Head of Marketing Communications Wings, Aristo Kristandyo dalam rilisnya kepada LintasAtjeh.com, Sabtu (17/12/2016).

Untuk lebih mengetahui kegiatan ini, kami mengundang wartawan-wartawan Aceh meliput kegiatan ini pada Senin, 19 Desember 2016, bertempat di Pidie Aceh.

"Kami sediakan akomodasi dan transportasi," terangnya. 

Sedangkan, Meeting Point di Hotel The Pade jam 04.30 WIB. Sebagai Narasumber Maria Gabriella da Silva Marketing Public Relations Manager, Joanna Elizabeth Samuel perwakilan Wings di Aceh, Ariyo Zidni Founder Ayo Dongeng Indonesia serta Pemda dan masyarakat korban gempa.

"Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi kami melalui melalui Dadan di 0812 1072 8954, dadan.sutiana@gmail.com. Atas perhatian dan kerja samanya, kami ucapkan terima kasih," demikian tutur Aristo Kristandyo.[Rls]
Komentar

Tampilkan

Terkini