ACEH
BESAR - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Besar kembali
memberi bantuan untuk meringankan beban
para korban gempa bagi santri di Dayah Mudi Mesra Samalanga Kabupaten Bireuen.
Bantuan dalam bentuk barang logistik berupa sembako, pelengkapan shalat, kain
sarung, ambal, sajadah, mukena, air mineral senilai Rp 100 juta yang diantar
langsung Wakil Bupati Aceh Besar Drs. Syamsulrizal, MKes, Ketua MPU Tgk.
Muhammad dan bersama para staf ahli, Kepala SKPD, Camat dijajaran Pemkab Aceh
Besar yang diserahkan langsung kepada Perwakilan Dayah Mudi Mesra Samalanga,
Rabu (14/12/2016).
Wabup Aceh Besar Drs.
Syamsulrizal, Mkes, disela-sela menyerahkan bantuan mengatakan pemerintah
beserta seluruh masyarakat Aceh Besar menyampaikan turut berduka cita atas
musibah yang dialami masyarakat Bireuen dan Pidie Jaya.
"Harapan kami bantuan
yang diberikan Pemkab Aceh Besar sedikit mampu mengobati beban para korban, dan
semoga Allah SWT memberikan hidayah dan petunjuk-NYA untuk diberikan kesabaran
bagi kita semua," tuturnya.
Terkait dengan penyerahan
bantuan, menurut Syamsulrizal adalah sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian
dari masyarakat Aceh Besar terhadap korban musibah gempa, khususnya santri di
dayah ini semoga bermanfaat.
Sementara, Kabag Humas dan
Protokol Setdakab Aceh Besar Muhammad Basir pada kesempatan itu mengungkapkan
bahwa Pemkab Aceh Besar sebelumnya juga telah menyalurkan bantuan untuk
meringankan beban para korban gempa di Kabupaten Pidie Jaya, dengan menyerahkan
sejumlah bantuan dalam bentuk barang logistik berupa sembako, pelengkapan dan
makanan balita, pelengkapan wanita, perlengkapan shalat, obat-obatan, air mineral
dan sandang senilai Rp 350 juta.
Bantuan yang diantar
langsung oleh Bupati Aceh Besar Mukhlis Basyah bersama staf ahli, para asisten
dan sejumlah Kepala SKPD dijajaran Pemkab Aceh Besar diserahkan langsung kepada
Pemkab Pidie Jaya yang diterima Wakil Bupati H. Said Mulyadi di rumah dinasnya
di Meureudu, Jumat (9/12/2015).[Rls]