-->

Kombatan GAM Tamiang Siap Menangkan Calon Pemimpin Usungan PA

02 Desember, 2016, 02.50 WIB Last Updated 2016-12-01T19:51:20Z
ACEH TAMIANG - Mantan Kombatan GAM di Wilayah Tamiang menyatakan sikap secara bersama untuk siap memenangkan calon pemimpin yang di usung oleh Partai Aceh (PA). Kesepakatan tersebut dicetuskan pada acara do'a bersama, kenduri serta santunan anak yatim, yang dilaksanakan di Kampung Tanjung Keramat, Kecamatan Banda Mulia, Kabupaten Aceh Tamiang, Kamis (1/12/2016).

Pantauan LintasAtjeh.com di lokasi kegiatan, acara tersebut diprakarsai oleh Tengku Helmi, selaku mantan Panglima Wilayah Tamiang. Dihadiri oleh para mantan Kombatan GAM Wilayang Tamiang, Pengurus Partai Aceh (PA), calon Bupati/Wakil Bupati Aceh Tamiang usungan PA, Ir. Rusman dan HM Ichsan, para ulama, tokoh adat, tokoh masyarakat, serta para kader dan simpatisan Partai Aceh (PA) DPD Aceh Tamiang.

Saat dikonfirmasi, Sektretaris PA DPD Aceh Tamiang, Tengku Nasir menyampaikan, acara do'a bersama, kenduri serta memberi santunan anak yatim tersebut dilaksanakan dengan tujuan mempersatukan kembali seluruh mantan Kombatan GAM yang ada di Wilayah Tamiang.

Selain itu, menyepakati secara berjama'ah untuk siap 'memenangkan' pasangan calon Gubernur/Wakil Gubernur Aceh, H. Muzakir Manaf dan TA Khalid, serta pasangan calon Bupati/Wakil Bupati Aceh Tamiang, Ir. Rusman dan MH Ichsan, yang diusung oleh Partai Aceh (PA) pada Pilkada Serentak Tahun 2017 mendatang.

"Alhamdulillah semua sepakat dan kembali bersatu," terang Tengku Nasir.[Zf]
Komentar

Tampilkan

Terkini