
Informasi yang dihimpun LintasAtjeh.com, kejadian bermula saat mobil box yang disopiri Riffi Hamdani (25), melaju dari arah Medan, setibanya di Desa Teupin Gajah, datang sepeda motor yang dikendarai oleh Syamsul Bahri Syah (58), warga Teupin Gajah dari arah Tapaktuan menuju Bakongan.
Pada saat sebelum kejadian, sopir mobil yang datang dari arah Medan tersebut sedang menggunakan handphone untuk melihat jam. Namun ketika kembali melihat kearah jalan, tiba-tiba datang sepmor yang dikendarai Syamsul Bahri Syah dari arah Tapaktuan dan langsung menabrak sehingga korban terpental sekitar 5 meter.
Setelah kejadian, sopir mobil box tersebut langsung mendatangi Polsek Pasieraja untuk mengamankan diri. Warga yang berada di TKP langsung melarikan korban ke Puskesmas Pasie Raja untuk mendapatkan pertolongan medis. Karena korban mengalami luka serius, akhirnya korban dirujuk ke rumah sakit Yulidin Away Tapaktuan.
Untuk saat ini kasus sudah ditangani pihak Kepolisian Polsek Pasie Raja.[Red]