-->


Kodim 0109/Singkil Gelar Komunikasi Sosial dengan Pimpinan Pesantren

22 November, 2016, 23.04 WIB Last Updated 2016-11-23T10:36:37Z
ACEH SINGKIL - Kodim 0109/Singkil mengadakan pertemuan dengan sejumlah pimpinan pesantren yang ada di wilayah kerja Koramil yang meliputi Kabupaten Aceh Singkil dan Kota Subulussalam, Selasa (22/11/2016). 

"Ya, hari ini para Danramil telah melaksanakan pertemuan dengan sejumlah pimpinan pesantren yang ada diwilayah kerja mereka masing-masing," kata Komandan Kodim 0109/ Singkil Letkol Kav Kapti Hertantyawan kepada LintasAtjeh.com.

Dandim menjelaskan selain kegiatan Komsos dilaksanakan oleh sejumlah Danramil dengan para pimpinan pesantren yang ada di wilayah kerja mereka. Tetapi kegiatan serupa juga dilaksanakan di Makodim 0109/Singkil dengan Pimpinan Pesantren Telaga Air Jernih.

Menurut Dandim, kegiatan itu dilaksanakan dengan tujuan selain untuk mempererat tali silaturahmi dengan pimpinan pondok pesantren, namun kegiatan tersebut turut serta dijadikan sebagai wahana untuk saling memberikan ataupun berbagi informasi guna tegaknya keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan menjaga Bhinneka Tunggal Ika.

Dalam komunikasi sosial dengan pimpinan pesantren ini, lanjutnya, turut serta untuk  meminta pendapat serta masukan dari para tokoh agama dalam menyikapi rencana aksi demo yang akan digelar oleh umat muslim pada 2 Desember 2016 mendatang.

Kami berharap para umat muslim tidak ada yang berangkat ke Jakarta untuk mengikuti kegiatan demo tersebut, bisa dialihkan saja dengan kegiatan doa bersama di wilayah masing-masing.

"Dalam Komsos ini, baik dari Kodim maupun Danramil juga turut serta menyampaikan pesan dari Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo kepada para pimpinan pesantren diantaranya untuk tidak mudah terpancing dengan isu-isu yang dinilai dapat memecah belah persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia sehingga Bhinneka Tunggal Ika tetap terjaga," imbuhnya.

Adapun  kegiatan Komunikasi yang telah dilaksanakan pada hari ini yaitu untuk Makodim 0109/Singkil menggelar pertemuan dengan Ustad Tuanku Mudo Rabisum selaku Pimpinan Pesantren Telaga Air Jernih. Sedangkan Koramil 01/Pulau Banyak menggelar pertemuan dengan Ustad Manap selaku Pimpinan Pesantren Al-Mulazamah.

Koramil 03/Gunung Meriah mengelar pertemuan dengan  Ustad Efendi Limbong selaku Pimpinan Pesantren Darul Mukasafah serta dengan Ustad Satimin selaku pimpinan Lembaga Pendakwaan Daerah (LPD) Kabupaten Aceh Singkil.Selanjutnya, Koramil 04/Simpang Kanan mengadakan pertemuan dengan Ustad Sugiarto selaku Pimpinan Pesantren Raudatus Salihin dan Ustad Sirasidin selaku Pimpinan Pesantren Muhtadin.

Untuk Koramil 06/Rundeng mengelar pertemuan dengan Ustad Indra selaku Pimpinan Pesantren Darurrahmah dan dengan Ustad Husni selaku Pimpinan Pesantren Thamrin. Sementara Koramil 08/Singkohor pada hari ini turut serta mengelar pertemuan dengan Ustad Hambalisyah Sinaga selaku Pimpinan Pesantren Al' Hafidz Rizqullah.

Koramil 09/Danau Paris menggelar pertemuan dengan Ustad Muhim selaku Pimpinan Pesantren Safinatussallamah. Sedangkan, Koramil 10/Longkip menggelar pertemuan dengan Ustad Abdulrrahman Habib selaku pimpinan Pesantren Mishbahusa'hadah .

"Dan untuk Koramil 12/Sultan Daulat mengelar pertemuan dengan Ustad Darman selaku Pimpinan Pesantren Darul Aman dan mereka juga turut serta mengelar pertemuan dengan Ustad Abah Patani Pimpinan Pesantren Subulurrah. Kegiatan seperti ini akan terus dilaksanakan untuk tetap menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Bhinneka Tunggal Ika," ujar Dandim.[AS/JML]
Komentar

Tampilkan

Terkini