-->

Cek Mu Kembali Nahkodai Partai Golkar Aceh Selatan

14 November, 2016, 23.32 WIB Last Updated 2016-11-14T16:48:04Z

ACEH SELATAN - Teuku Mudasir secara aklamasi kembali terpilih untuk memimpin Partai Golkar Aceh Selatan. Sebelumnya, dalam Musda-X DPD II Partai Golkar Aceh selatan muncul nama Kamalul yang juga dijagokan untuk bertarung melawan Petahana Teuku Mudasir. Namun di penghujung pendaftaran calon, Kamalul tak juga mendaftarkan diri sebagai calon ketua.

Selanjutnya, dalam Musda-X yang dipimpin oleh Ketua Sidang Hendra Budian, secara aklamasi menetapkan Teuku Mudasir sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Aceh Selatan periode 2016-2019.

Adapun tim formatur terpilih dari DPD II yaitu T. Mudasir, DPD I Muazzamsyah, SH, dan dari organisasi sayap partai Taufik Z serta dari PK yakni Jailani dan Kamalul. Tim Formatur ini nantinya akan menyusun nama-nama pengurus DPD II Partai Golkar Aceh Selatan.

Seusai Musda, ketua terpilih kepada wartawan mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh pengurus, kader dan anggota yang masih mempercayai dirinya untuk memimpin Partai Golkar Aceh Selatan.

“Saya juga bingung bahwa kawan-kawan masih mempercayai saya sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Aceh Selatan. Meski amanah ini cukup berat bagi saya, apalagi amanah dari DPD I sangat jelas dan amanah Musda-X ini sangat berat. Namun saya akan bekerja sebaik mungkin mengemban amanah ini,” kata Cek Mu pria ini akrab disapa.

Kemudian, Golkar akan melakukan terobosan-terobosan sehingga Golkar masih tetap melekat di hati rakyat. Untuk itu, Golkar harus gerak cepat.

“Termasuk untuk memenangkan pilkada Aceh, pasangan nomor urut 1 Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali. Tadi sudah jelas, satu gampong harus ada 10 orang kader dalam waktu sebelum Desember 2016. Jadi total kader kita untuk menjadi Tim Sukses pasangan Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali sebanyak 2600 orang,” ujar T. Mudasir.[Delfi]
Komentar

Tampilkan

Terkini