-->

Tim Relawan Tapaktuan Tancap Gas Menangkan Pasangan Tarmizi Karim-Machsalmina Ali

27 Oktober, 2016, 03.34 WIB Last Updated 2016-10-26T20:38:14Z
ACEH SELATAN - Sudah jamak bagi tim relawan kandidat dalam perhelatan pesta rakyat, akan bekerja semaksimal mungkin untuk memenangkan kandidat yang didukungnya.

Demikian juga halnya dengan Tim Relawan Pemenangan Kecamatan Tapaktuan Pasangan Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali. Terlihat posko relawan yang terletak di Jl. T. Ben Mahmud Tapaktuan sudah mulai tancap gas dan berbeda dari hari-hari sebelumnya.

Pantauan LintasAtjeh.com, Rabu (26/10/2016), terlihat beberapa anggota relawan sedang sibuk merapikan posko dan terlihat sedang menyiapkan spanduk serta banner pemenangan Pasangan Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali.

Salah satu anggota Posko Relawan Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali, saat ditemui LintasAtjeh.com, Syaiful, SE atau yang akrab disapa Cek Boen mengatakan bahwa setelah ditetapkan menjadi pasangan calon dan mendapatkan nomor urut Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Aceh 2017-2022, Tim Relawan menambah intensitas pemenangan.

“Kita siapkan spanduk dan banner pemenangan untuk diserahkan kepada posko-posko di seluruh wilayah Kabupaten Aceh Selatan,” terang Cek Boen.

Lanjut dia, selama ini kita sudah bekerja di masing-masing kecamatan untuk mensosialisasikan Pasangan Tarmizi A. Karim. Apalagi wakilnya merupakan putra daerah Aceh Selatan. Sehingga layak untuk didukung dan dipilih pada bulan Februari 2017 mendatang saat pencoblosan.

“Masyarakat Aceh Selatan sudah tidak asing lagi dengan Pak Meck (Machsalmina Ali). Jadi kita minta, ayo rapatkan barisan dukung dan pilih pasangan Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali,” ajak Cek Boen.

Masih kata Cek Boen, sosok pasangan Tarmizi A. Karim dan Machsalmina Ali sudah tidak diragukan lagi kredibilitas dan kinerjanya. Apalagi Pak Tarmizi Karim sudah kenyang pengalaman di bidang birokrasi , demikian juga Pak Machsalmina.

“Selain berpengalaman di pemerintahan, pasangan ini juga memiliki visi misi yang jelas dan visioner untuk membangun Aceh kedepan yang lebih maju dan sejahtera. Selain itu juga religius dan konsen untuk menegakkan syariat Islam secara kaffah,” bebernya.

Saya yakin, lanjutnya, suara masyarakat Aceh Selatan khususnya dan masyarakat barat selatan akan tertuju kepada Pasangan Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali. Target kita 50-60 % suara, ini lumbung suara putra daerah Aceh Selatan. Semoga kemenangan di Aceh Selatan akan menjadi modal penting bagi kemenangan Pasangan Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali dan terpilih menjadi Gubernur Aceh 2017-2022.

“Untuk itu diharapkan seluruh tim relawan, partai koalisi, kader dan simpatisan untuk bekerja keras. Satu tekad kita,  menangkan Pasangan Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali,” demikian tekad dan harapan Cek Boen.[Delfi]
Komentar

Tampilkan

Terkini