-->

Syekhy Ingatkan Enam Cagub Aceh Lewat Surat Terbuka

29 Oktober, 2016, 18.05 WIB Last Updated 2016-10-29T11:05:07Z
BANDA ACEH - Aceh akan menggelar pesta demokrasi serentak, baik gubernur, bupati dan walikota. Khusus untuk gubernur ada enam pasangan calon yakni pasangan Tarmizi A. Karim-Machsalmina Ali, Zakaria Saman-T. Alaidinsyah, Abdullah Puteh-Sayed Yusuf Usab, dr. Zaini Abdullah-Nasaruddin, Muzakir Manaf-TA. Khalid dan pasangan Irwandi Yusuf-Nova Iriansyah.

Ketua Central Independen Aceh atau Rakyat Non Partai menuliskan surat terbuka khusus buat 6 calon gubernur yang akan bertarung di Pilkada Aceh 2017 mendatang.

Dalam suratnya, Tgk. Sufainy Syekhy mengingatkan kepada calon Gubernur-Wakil Gubernur Aceh, agar menunjukkan sikap yang mulia.

"Dengan segala hormat, bapak bapak calon penguasa( gubernur) yang sangat penting sebelum bapak-bapak terpilih, tunjukkan sikap anda yang mulia kepada Tim Sukses anda terlebih dahulu. Sebelum anda berbuat baik kepada rakyat, jangan bapak terus menerus mengorbankan Tim Sukses demi mencapai tujuan anda. Karena itu indikasi awal anda akan mengorbankan rakyat, nanti bila sudah terpilih," kata Syekhy.

"Ya, intinya jangan bodohi mareka (Tim Sukses) dan rakyat yang memilih anda," demikian ujar Syekhy mengingatkan.

Berikut isi surat terbuka yang diunggah di laman facebooknya, Sabtu (29/10/2016) :

Surat terbuka khusus buat 6 calon gubernur(penguasa)

Dengan segala hormat:
Bpk2 calon penguasa( gubernur) ......

yg sangat penting sebelum bpk2 terpilih,tunjukan sikap Anda yg mulia kpd TIM SUKSES Anda terlebih dahulu ,sebelum Anda berbuat baik kpd rakyat, jgn bapak terus menerus mengorbankan TIM SUKSES,demi mencapai kan tujuan Anda ,krn itu indikasi awal akan Anda mengorbankan rakyat,nanti bila sdh terpilih,......

berdasarkan info di lapangan,banyak sekali mareka2 yg ingin menyukseskan bapak2,sementara mareka sendiri belum sukses,....( jgn Anda bodohin mareka)
Banyak diantara mereka pulang kerumahnya,ribut dgn istri nya ( yg berkeluarga) krn mareka suka mengabaikan tanggung jawab kepada anak2,istri nya,demi fanatik utk mensukseskan bpk2,sdg bpk2 rata2 sdh sekses,di rmh maupun di luar rmh( dgn keluarga happy,dgn sesama calon happy,pajohk Mangat Sabe)

Mhn bpk2 mengerti mksd saya,....sekurang2 nya,bila Anda sukses nanti jd gubernur( berkuasa di Aceh) ingat atas pengorbanan mareka(TIM SUKES ANDA) karna pengalaman 2 priode yg telah berlalu,biasa nya begitu Anda berhasil menjadi penguasa( gubernur) yg sgt Anda perhatikan pertama,kpd ketua partai pengusung( bersama anggota3 nya) dan ketua partai pendukung( bersama anggota2 nya) dan kolega2 nya,sdg tim Sukses sllu terabaikan,......

Ya, inti nya,jgn bodohin mareka ( TIM SUKSES) dan rakyat yg memilih Anda,

By syekhy/ central independen aceh( rakyat non partai)
[Red]
Komentar

Tampilkan

Terkini